Catat! Ini Tips Terhindar dari Varian Arcturus saat Mudik Lebaran 2023

Rabu, 19 April 2023 - 11:22 WIB
Mudik lebaran 2023 dibayang-bayangi ancaman varian Arcturus yang sudah masuk ke Indonesia. Foto Ilustrasi/MPI/Adam Erlangga
JAKARTA - Mudik lebaran 2023 dibayang-bayangi ancaman varian Arcturus yang sudah masuk ke Indonesia. Subvarian Omicron ini mudah sekali menular. Maka itu, masyarakat diimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ahli Kesehatan Prof. Tjandra Yoga Aditama mengimbau pemudik agar memperhatikan beberapa hal supaya perjalanan ke kampung halaman tetap sehat dan aman dari serangan varian Arcturus.

Hal penting yang perlu diperhatikan selama mudik supaya tetap sehat adalah memastikan kelompok lansia, orang dengan komorbid, atau anak-anak tetap waspada.







"Kelompok rentan diimbau untuk tetap menggunakan masker di ruang tertutup dan di dalam kendaraan," katanya pada MNC Portal, Rabu (19/4/2023).

Prof. Tjandra Yoga Aditama melanjutkan, pemudik semestinya juga sudah mendapatkan vaksin booster, sekali pun pemerintah tidak lagi menjadikan itu sebagai syarat mudik. Ini penting, sebagai proteksi diri dari Covid-19.

"Terlebih varian Arcturus itu bisa menginfeksi orang yang sudah pernah sakit Covid-19," katanya.

Diimbau pula kepada pemudik untuk tidak memaksakan diri jika mengalami beberapa keluhan penyakit. Manfaatkan pos kesehatan agar perjalanan mudik tidak malah membuat kondisi drop.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More