Virgoun Dikabarkan Suka Main Perempuan, Begini Respons Ustaz Derry Sulaiman

Jum'at, 28 April 2023 - 20:55 WIB
Ustaz Derry Sulaiman merupakan salah satu pendakwah yang dekat dengan Virgoun. Foto/Instagram
JAKARTA - Ustaz Derry Sulaiman merupakan salah satu pendakwah yang dekat dengan Virgoun. Ia mengaku seolah tak percaya mendengar kabar rumah tangga sang musisi dengan Inara Rusli sedang bermasalah.

Bahkan, Ustaz Derry menyebut Virgoun merupakan figur yang bertanggungjawab dan romantis sekaligus pandai bersyukur, itu terlihat dari lirik-lirik lagu yang dibuatnya.

Maka dari itu, Ustaz Derry sangat terkejut dengan beredarnya kabar Virgoun selingkuh. Bahkan hal tersebut sampai diungkap sang istri di media sosial.

"Kaget lah bang. Di media baik-baik saja. Dari lirik lagu bikin baper terus. Bagaimana Virgoun mengekspresikan cinta ke Inara," ungkap Ustaz Derry di kanal YouTube CumiCumi yang dikutip, Jumat (28/04/2023).





Tak hanya itu, Ustaz Derry juga tak percaya kalau Virgoun doyan main perempuan. Sebab, sepengetahuannya sejak menjadi mualaf, Virgoun menjadi sosok yang lebih dekat dengan Allah SWT.

"Dari gaya yang ditampilkan virgoun bukan suka main perempuan. Dia cuek gak berdandan. Ketemu Virgoun rock n roll banget," papar Ustaz Derry.

Diberitakan sebelumnya, Inara Rusli sempat membongkar kasus perselingkuhan Virgoun dengan perempuan bernama Tenri Anisa. Bahkan menurut Inara, perselingkuhan itu sudah terjadi sejak 2022.

Akibat kasus perselingkuhan tersebut, Virgoun telah membuat surat perjanjian. Di mana salah satu isinya, bila Virgoun kembali berbuat hal yang sama, sang musisi akan dihukum tentang perzinaan dan menceraikan istrinya sertja wajib menafkahi Inara dan ketiga anaknya, bila bercerai.

Namun demikian, Virgoun tak juga jera dan disebut kembali berulah main perempuan lain. Bahkan terungkap kalau Virgoun sudah mentransfer uang dengan total hampir Rp200 juta ke Tenri Anisa.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More