Waktu Sempit Jelang Pernikahan, Ini Perawatan Kecantikan yang Bisa Dilakukan Calon Pengantin

Rabu, 22 Juli 2020 - 10:14 WIB
Rutinitas perawatan secara teratur ditambah beberapa pilihan gaya hidup sehat dapat memberikan Anda kulit yang sangat memikat. Foto Ilustrasi/Infinity Laser Spa
JAKARTA - Kulit yang sempurna untuk hari pernikahan dapat dicapai. Rutinitas perawatan secara teratur ditambah beberapa pilihan gaya hidup sehat dapat memberikan Anda kulit yang sangat memikat.

Beberapa jenis perawatan kulit dapat dipilih calon pengantin sebelum hari terpenting mereka. Terutama jika calon pengantin tak memiliki waktu banyak jelang hari pernikahan. Berikut ulasannya, seperti dilansir laman Pink Villa. ( )

1. Laser

Perawatan ini cocok untuk wajah dan tubuh. Laser berenergi rendah membuat kulit tampak cerah, lebih kencang, dan terhidrasi. Di area kulit yang rentan terhadap pigmentasi seperti bokong dan punggung bawah, pigmentasi juga tampak lebih ringan.

Ini adalah perawatan yang aman. Satu-satunya efek samping dan sangat sedikit terjadi yakni hanya kemerahan sementara pada kulit. Perawatan dapat dilakukan setiap dua minggu. Kebanyakan orang mendapatkan sesi reguler, terutama di area tertentu. Namun, jika Anda terlambat dan ada waktu hanya untuk satu sesi, fokus pada beberapa perbaikan.



2. Facial Oksigen

Facial oksigen memberi kulit Anda semprotan oksigen berkonsentrasi tinggi. Ketika oksigen disemprotkan, bahan aktif juga ditambahkan yang menembus kulit serta memberikan penampilan yang bergizi dan terhidrasi dengan baik ke kulit. Perawatan ini sangat bagus untuk kulit yang tampak lelah dan dehidrasi.

Perawatan ini aman dan terlepas dari sedikit pembilasan hingga 30 menit, tidak ada efek samping yang terlihat. Ini juga bisa dilakukan 1-2 hari sebelum pernikahan sebagai perbaikan menit terakhir untuk kulit.

3. Botox dan Filler
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More