7 Sutradara Drakor yang Karyanya Selalu Ditunggu, Nomor 4 Semua Genre Laris Manis

Selasa, 06 Juni 2023 - 08:51 WIB
Sama halnya dengan sebagian sutradara lainnya yang mengawali karier sebagai asisten sutradara, Kim Sung-yoon pun sama seperti itu. Proyek drama pertamanya sebagai sutradara utama yakni drama KBS The Great Merchant (2010).

Selain itu, dia juga menjadi sutradara utama untuk drama Big (2012), Discovery of Love (2014), Moonlight Drawn by Clouds (2016), dan yang paling terbaru Itaewon Class (2020) yang dibintangi Park Seo-joon.

Itaewon Class pun menjadi salah satu drama Korea yang banyak dibicarakan saat masa penayangannya pada Maret 2020. Karya Kim Sung-yoon paling baru tersebut selalu mengalami peningkatan rating di setiap episodenya.

7.Yoo Je-won

Yoo Je-won bisa dibilang merupakan salah satu sutradara paling baru dalam daftar ini. Drama Korea pertamanya sebagai sutradara utama adalah High School King of Savvy (2014) yang tayang di stasiun televisi kabel tvN. Meski baru enam tahun, sutradara satu ini berhasil meraih keberhasilan yang berulang.

Setelah High School King of Savvy, dengan lihainya Yoo Je-won menggarap drama lainnya. Diantaranya Oh My Ghost (2015), Tomorrow with You (2017), The Smile Has Left Your Eyes (2018), hingga yang paling baru adalah Hi Bye Mama (2020).

Drama terakhirnya itu pun sukses meraih rating tinggi dan meninggalkan momen yang begitu membekas bagi para penontonnya.
(wyn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More