8 Film Bertema Keluarga dari Masa ke Masa yang Wajib Ditonton

Kamis, 15 Juni 2023 - 10:10 WIB

6. Coco (2017)



Foto/IMDb

Coco adalah film animasi yang mengeksplorasi hubungan keluarga melalui lensa budaya dan tradisi. Kisahnya mengikuti perjalanan seorang anak bernama Miguel yang ingin mengejar mimpi sebagai musisi, meskipun keluarga melarangnya. Film ini mengangkat tema pengorbanan, penghormatan terhadap nenek moyang, dan pentingnya ikatan keluarga.

7. Minari (2020)



Foto/IMDb

Minari merupakan film drama keluarga yang mengisahkan perjalanan seorang keluarga imigran Korea ke Amerika Serikat pada tahun 1980-an. Mereka menetap di Arkansas serta berusaha membangun kehidupan yang lebih baik di tengah tantangan dan perbedaan budaya.

Film ini menggambarkan dinamika keluarga yang kaya serta hubungan antara orang tua dan anak-anak. Minari menjadi sorotan karena menghadirkan cerita yang tulus dan menggugah emosi.

8. The Mitchells vs. The Machines (2021)



Foto/IMDb

Film animasi komedi The Mitchells vs. The Machines mengisahkan petualangan keluarga Mitchell yang tak terduga saat dunia diserang oleh robot jahat. Dalam perjalanan untuk menyelamatkan dunia, mereka harus bekerja sama dan memperkuat ikatan keluarga. Film ini menghadirkan humor segar, visual yang menakjubkan, serta pesan kuat tentang pentingnya cinta keluarga dan kerja sama.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More