Ikut America's Got Talent, Cakra Khan Ingin Harumkan Nama Indonesia
Jum'at, 21 Juli 2023 - 10:28 WIB
JAKARTA - Cakra Khan mencoba peruntungan mengikuti audisi America's Got Talent di Amerika beberapa waktu lalu. Penampilannya pun mendapat pujian dari juri ajang pencarian bakat tersebut, salah satunya Simon Cowell.
Pada kesempatan itu, Cakra Khan menyanyikan dua lagu sekaligus. Yakni Make It Rain dari Ed Sheeran dan No Woman No Cry dari Bob Marley. Suara serak penyanyi 31 tahun itu langsung membuat Simon Cowell jatuh cinta.
"Saya jatuh cinta dengan suaramu," kata Simon Cowell dikutip dari kanal YouTube America's Got Talent, Jumat (21/7/2023).
Namun, respons berbeda diberikan oleh netizen Indonesia. Penyanyi asal Pangandaran, Jawa Barat itu mengaku banyak menerima komentar negatif terkait keterlibatannya di ajang America's Got Talent.
Baaca Juga: Penampilan Cakra Khan di America's Got Talent Sempat Distop Simon Cowell
Netizen menilai penampilan Cakra Khan dalam audisi tersebut cukup mengecewakan. Beberapa di antaranya bahkan menilai bahwa penyanyi itu tidak layak untuk masuk ke babak America's Got Talent selanjutnya.
Tak sedikit juga netizen yang berkomentar bahwa pemilik nama asli Cakra Konta Paryaman ini salah memilih lagu. Sedangkan yang lainnya menyebut dia tidak bisa menguasai panggung.
Menanggapi celotehan negatif tersebut, Cakra Khan pun menulis sebuah unggahan di Twitter pribadinya. Dia mengaku sedih melihat banyaknya komentar miring tentangnya. Padahal, dia bertujuan hanya ingin membawa nama baik Indonesia.
"Mungkin mmg sy ga sehebat yang lain but u know what, niak baik gw ingin bawa nama Indonesia .. makasih buat yang masih support saya anyways. Love you all," tulis Cakra Khan.
Lebih lanjut dia menambahkan bahwa dirinya memiliki perasaan. Meski perasaannya tersakiti, Cakra Khan tetap bertekad untuk terus melakukan yang terbaik untuk mengharumkan nama Indonesia.
"Sampe di jabarin alasan2nya .. jujur gw manusia kadang punya perasaan jg , tapi Insya Allah gw akan lakuin yang terbaik yang gw bisa meskipun seadanya. Fyi konten kek gini banyak banget yang nyerang gw , and i dont know why," tandasnya.
Pada kesempatan itu, Cakra Khan menyanyikan dua lagu sekaligus. Yakni Make It Rain dari Ed Sheeran dan No Woman No Cry dari Bob Marley. Suara serak penyanyi 31 tahun itu langsung membuat Simon Cowell jatuh cinta.
"Saya jatuh cinta dengan suaramu," kata Simon Cowell dikutip dari kanal YouTube America's Got Talent, Jumat (21/7/2023).
Namun, respons berbeda diberikan oleh netizen Indonesia. Penyanyi asal Pangandaran, Jawa Barat itu mengaku banyak menerima komentar negatif terkait keterlibatannya di ajang America's Got Talent.
Baaca Juga: Penampilan Cakra Khan di America's Got Talent Sempat Distop Simon Cowell
Netizen menilai penampilan Cakra Khan dalam audisi tersebut cukup mengecewakan. Beberapa di antaranya bahkan menilai bahwa penyanyi itu tidak layak untuk masuk ke babak America's Got Talent selanjutnya.
Tak sedikit juga netizen yang berkomentar bahwa pemilik nama asli Cakra Konta Paryaman ini salah memilih lagu. Sedangkan yang lainnya menyebut dia tidak bisa menguasai panggung.
Menanggapi celotehan negatif tersebut, Cakra Khan pun menulis sebuah unggahan di Twitter pribadinya. Dia mengaku sedih melihat banyaknya komentar miring tentangnya. Padahal, dia bertujuan hanya ingin membawa nama baik Indonesia.
"Mungkin mmg sy ga sehebat yang lain but u know what, niak baik gw ingin bawa nama Indonesia .. makasih buat yang masih support saya anyways. Love you all," tulis Cakra Khan.
Baca Juga
Lebih lanjut dia menambahkan bahwa dirinya memiliki perasaan. Meski perasaannya tersakiti, Cakra Khan tetap bertekad untuk terus melakukan yang terbaik untuk mengharumkan nama Indonesia.
"Sampe di jabarin alasan2nya .. jujur gw manusia kadang punya perasaan jg , tapi Insya Allah gw akan lakuin yang terbaik yang gw bisa meskipun seadanya. Fyi konten kek gini banyak banget yang nyerang gw , and i dont know why," tandasnya.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda