Pesona Argosari, Desa di Atas Awan Kawasan Lumajang
Senin, 23 Oktober 2023 - 14:14 WIB
LUMAJANG - Argosari merupakan salah satu desa wisata di kawasan Lumajang, Jawa Timur. Terletak pada ketinggian lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut (mdpl), desa ini kerap diselimuti awan. Tak ayal jika penamaan desa di atas awan begitu melekat dengan nama Argosari.
Dikutip dari laman Kemenparekraf.go.id, Senin (23/10/2023), Desa Wisata Argosari menjadi satu-satunya wisata tertinggi di Jawa Timur, yang biasa disebut dengan puncak B29. Desa Argosari merupakan tempat tinggal bagi suku Tengger yang dikenal kaya akan budaya dan adat istiadat.
Terletak di sisi tenggara Gunung Bromo, Desa Argosari menyuguhkan pemandangan yang spektakuler. Udaranya sangat sejuk, dikelilingi hamparan vegetasi hijau yang kian menyejukkan mata. Selain menggantungkan hidup pada pariwisata Gunung Bromo, masyarakat di desa ini juga memanfaatkan lahan di sekitar mereka untuk dijadikan kebun sayur-mayur.
Ketika melakukan perjalanan turun dari Gunung Bromo, Anda akan disuguhi pemandangan terasering nan memukau, yang ditanami berbagai tumbuhan khas dataran tinggi berupa bawang pre, kubis kentang dan wortel, serta buah strawberry. Menjadikan kawasan obyek wisata ini kian menawan dan luar biasa.
Foto/Kemenparekraf.go.id
Dikutip dari laman Kemenparekraf.go.id, Senin (23/10/2023), Desa Wisata Argosari menjadi satu-satunya wisata tertinggi di Jawa Timur, yang biasa disebut dengan puncak B29. Desa Argosari merupakan tempat tinggal bagi suku Tengger yang dikenal kaya akan budaya dan adat istiadat.
Terletak di sisi tenggara Gunung Bromo, Desa Argosari menyuguhkan pemandangan yang spektakuler. Udaranya sangat sejuk, dikelilingi hamparan vegetasi hijau yang kian menyejukkan mata. Selain menggantungkan hidup pada pariwisata Gunung Bromo, masyarakat di desa ini juga memanfaatkan lahan di sekitar mereka untuk dijadikan kebun sayur-mayur.
Ketika melakukan perjalanan turun dari Gunung Bromo, Anda akan disuguhi pemandangan terasering nan memukau, yang ditanami berbagai tumbuhan khas dataran tinggi berupa bawang pre, kubis kentang dan wortel, serta buah strawberry. Menjadikan kawasan obyek wisata ini kian menawan dan luar biasa.
Foto/Kemenparekraf.go.id
Spot Indah
Terletak di dataran tinggi yang dikelilingi oleh gunung dan perbukitan, Agrosari menawarkan spot indah untuk mengagumi keindahan yang spektakuler, di antaranya sunrise, sunset, masjid tertinggi di Pulau Jawa, Kampung Nirwana, Bukit Danyangan, Mahameru, Tri Padma Mandala, dan masih banyak lagi.
tulis komentar anda