Lawan Kanker Payudara, Silo Gelar Program Selangkah

Kamis, 18 Januari 2024 - 11:14 WIB
Untuk itu, sebagai penyedia layanan kanker swasta terbesar di Indonesia, SILO akan melanjutkan program skrining kanker payudara bertajuk SELANGKAH (SEmangat LAwan KANker). Program yang digelar secara nasional dan akan berlangsung pada tahun 2024 tersebut diharapkan dapat menjangkau 25.000 wanita.

Adapun pada periode Maret sampai Desember 2023, program SELANGKAH berhasil menorehkan beberapa catatan yang menggembirakan, seperti:

• 14 rumah sakit berpartisipasi untuk program SELANGKAH

• Sebanyak 65 desa/komunitas telah diadopsi untuk menjadi peserta SELANGKAH

• Lebih dari 200 korporasi, grup, dan individu telah memberikan donasi untuk menyukseskan program SELANGKAH

• 26.281 wanita memiliki akses untuk skrining dan 11.447 di antaranya telah terdaftar untuk melakukan skrining di salah satu Rumah Sakit Siloam

• 45.000 wanita telah menghadiri health talk dan sesi edukasi terkait dengan kanker payudara

Khusus di kawasan kota mandiri Lippo Village, Tangerang, program skrining kanker payudara yang digelar pada periode 21 Agustus - 20 Desember 2023 sukses melibatkan sekitar 1.000 wanita.
(tdy)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More