Suka Titip Anak ke Orang Lain, Gisella Anastasia Petik Pelajaran dari Kasus Tamara Tyasmara
Minggu, 18 Februari 2024 - 17:41 WIB
JAKARTA - Gisella Anastasia mengaku mengambil pelajaran dari musibah yang dialami oleh Tamara Tyasmara.
Seperti diketahui, Tamara Tyasmara kehilangan anak semata wayangnya, Dante, setelah menitipkan sang putra kepada kekasihnya, YA. Rupanya, Gisel pun memiliki kebiasaan menitipkan sang putri, Gempita, kepada orang lain.
Karena itu, sebagai orang tua tunggal yang sibuk dengan pekerjaan, Gisel merasa kini harus berusaha lebih baik menjaga buah hatinya.
"Jadi ya pasti dipetiknya lebih banyak berdoa, berusaha yang terbaik," kata Gisel saat dijumpai di kawasan Jakarta Timur, belum lama ini.
Selain itu, mantan istri Gading Marten tersebut juga harus lebih peduli dengan lingkungan dan orang yang ia percaya untuk menitipkan sang putri.
"Kalau dalam setiap keadaan lebih aware, hati-hati, mau dalam pengawasan sendiri, nitipin orang lain terutama, lebih aware, berdoa, dan berserah saja sama Tuhan," ungkap Gisel.
Selain usaha secara tindakan, Gisel juga selalu berdoa setiap kali pergi dan menitipkan putrinya kepada orang lain.
"Karena kita sebagai manusia cuma bisanya itu saja. Sisanya memang sudah diinikan, ya sudah," ujar Gisel.
"Kadang kita sudah jaga-jaga baik, tapi itu kan bukan kepemilikan kita, kepemilikan Tuhan. Jadi ya sudah belajar saja," pungkas Gisel.
Seperti diketahui, Tamara Tyasmara kehilangan anak semata wayangnya, Dante, setelah menitipkan sang putra kepada kekasihnya, YA. Rupanya, Gisel pun memiliki kebiasaan menitipkan sang putri, Gempita, kepada orang lain.
Karena itu, sebagai orang tua tunggal yang sibuk dengan pekerjaan, Gisel merasa kini harus berusaha lebih baik menjaga buah hatinya.
"Jadi ya pasti dipetiknya lebih banyak berdoa, berusaha yang terbaik," kata Gisel saat dijumpai di kawasan Jakarta Timur, belum lama ini.
Selain itu, mantan istri Gading Marten tersebut juga harus lebih peduli dengan lingkungan dan orang yang ia percaya untuk menitipkan sang putri.
"Kalau dalam setiap keadaan lebih aware, hati-hati, mau dalam pengawasan sendiri, nitipin orang lain terutama, lebih aware, berdoa, dan berserah saja sama Tuhan," ungkap Gisel.
Selain usaha secara tindakan, Gisel juga selalu berdoa setiap kali pergi dan menitipkan putrinya kepada orang lain.
"Karena kita sebagai manusia cuma bisanya itu saja. Sisanya memang sudah diinikan, ya sudah," ujar Gisel.
"Kadang kita sudah jaga-jaga baik, tapi itu kan bukan kepemilikan kita, kepemilikan Tuhan. Jadi ya sudah belajar saja," pungkas Gisel.
(tsa)
tulis komentar anda