District Discovery Azzura Hunian Tropical Nyaman
Rabu, 20 Maret 2024 - 22:45 WIB
Fasilitas lengkap sebagai penunjang
Tidak hanya akses, berbagai fasilitas lengkap yang menunjang kebutuhan dan rekreasi juga hanya selangkah dari Discovery Azzura. Dimulai dari fasilitas kesehatan yang terdekat dari cluster premium Azzura terdapat Rumah Sakit Pondok Indah, Bintaro Jaya, Rumah Sakit Ibu dan Anak Bina Medika serta Rumah Sakit Premier Bintaro. Selanjutnya untuk pusat pendidikan terdapat Sekolah Pembangunan Jaya terdiri dari TK-SMA, Universitas Pembangunan Jaya, BPK Penabur, sekolah internasional seperti Global Jaya School, British School Jakarta dan Jakarta Japanese School.
Di segi rekreasi dan area terbuka hijau, alun-alun Bintaro Jaya yang berlokasi di sekitar kawasan yang akan segera diresmikan merupakan wujud pengembangan Bintaro Jaya untuk ruang terbuka hijau. Tidak berhenti memberikan beberapa ruang terbuka untuk aktivitas luar rumah namun tetap berada di dalam kawasan yaitu Aralia Petals, plaza dengan berbagai tanaman peneduh dan seating area, Jogging track atau Aralia Loop dengan panjang 500 meter, Aralia Roots, dan Aralia Seeds khusus taman bermain anak anak.
Tidak hanya fasilitas luar ruangan, masih terdapat berbagai tempat menarik untuk dikunjungi, diantaranya Bintaro XChange Mall 1, Bintaro XChange Mall 2, Hotel Doubletree by Hilton, serta BXSea yang sudah dibuka untuk umum dan Aviary Park yang akan segera diresmikan.
Bapak Henky Wijaya selaku wakil Direktur PT Jaya Real Property menambahkan, Bintaro Jaya bukan hanya sekedar menciptakan hunian yang modern namun juga menciptakan kawasan eco lifestyle (Comfort, Care, dan Cool). Hal ini merupakan bentuk inovasi serta selalu berusaha memenuhi kebutuhan dan memberikan kenyamanan jangka panjang bagi penghuninya.
Dengan hadirnya Hunian Premium Terbaru Discovery Azzura ini dapat menjadi pilihan hunian idaman untuk investasi masa kini sekaligus juga investasi masa depan. Memulai investasi merupakan bentuk peningkatan kesejahteraan jangka panjang sekaligus bentuk dari kontribusi dalam menjaga stabilitas atau meningkatkan taraf ekonomi Indonesia.
Selain itu, Menurut 99.co yang merupakan situs konsultan properti, salah satu hal yang dipertimbangkan dalam memiliki properti yaitu iklim Indonesia merupakan negara yang memiliki iklim tropis dimana hanya terdapat 2 musim yaitu kemarau dan penghujan. Menyesuaikan dengan iklim yang ada di Indonesia, arsitektur modern tropical semakin diminati oleh berbagai kalangan masyarakat. Arsitektur ini merupakan desain bangunan dengan menyeimbangkan cahaya yang masuk dan keluar dengan leluasa.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda