15 Tradisi Kerajaan yang Dilanggar Meghan Markle, Berani Pakai Gaun Mini

Minggu, 11 Agustus 2024 - 04:47 WIB
Meghan Markle ternyata kerap melanggar tradisi kerajaan. Foto/ getty
JAKARTA - Meghan Markle menjadi sorotan saat hijrah ke Amerika Utara bersama keluarga kecilnya, setelah resmi mengundurkan diri dari tugas kerajaan.

Namun, apa yang dilakukan itu bukan pelanggaran protokol dan tradisi kerajaan pertamanya. Ada banyak tradisi yang dilanggar Meghan Markle .





Bahkan, baru-baru ini, Duchess of Sussex menulis opini untuk New York Times, di mana dia mengungkapkan bahwa dia telah mengalami keguguran pada Juli. Pernyataan ini membuatnya menjadi bangsawan Inggris pertama yang menulis secara terbuka tentang keguguran yang dialaminya.

Aturan Kerajaan yang Dilanggar Meghan Markle

1. Mengundurkan diri dari jabatan

Meghan Markle dan Pangeran Harry tinggal di antara Amerika Utara dan Inggris, dan saat ini tinggal di Los Angeles setelah menetap di Kanada.

"Keseimbangan geografis ini akan memungkinkan kami untuk membesarkan putra kami dengan apresiasi terhadap tradisi kerajaan tempat ia dilahirkan, sekaligus memberi keluarga kami ruang untuk fokus pada babak selanjutnya, termasuk peluncuran badan amal baru kami," kata Meghan Markle.

2. Pengumuman bayi kerajaan

Meghan Markle dan Pangeran Harry mengumumkan kelahiran putra mereka, Archie di Instagram. sementara, tradisi kerajaan mengatakan bahwa harus ada pengumuman resmi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More