Sukses Hentak Panggung Nex Fest 2024, Bring Me The Horizon Bayar Lunas 'Utang' ke Penggemar Indonesia
Senin, 26 Agustus 2024 - 07:40 WIB
Suasana konser semakin memanas ketika Oliver Sykes memboyong BabyMetal untuk berduet membawakan Kingslayer. Kingslayer menjadi salah satu lagu yang sangat dinantikan oleh penggemar BMTH karena menyuguhkan perpaduan dua karakter musik metal yang berbeda, namun sukses menghasilkan sebuah maha karya bagi para penggemar kedua band tersebut.
Bukan tanpa alasan, hentakan breakdown dan distorsi cadas metalcore ala BMTH memang terdengar semakin sempurna dengan sisipan suara ‘kawaii’ khas Suzuka, lead singer BabyMetal.
Penonton pun semakin heboh ketika Oliver Sykes secara tiba-tiba memboyong salah seorang penggemar bernama Vionna untuk menyanyikan Antivist yang merupakan satu dari sederet lagu andalan BMTH dari album Sempiternal.
Bring Me The Horizon menutup penampilan mereka lewat 3 hits single mereka berjudul Doomed, Drown, dan Throne. Pada momen inilah Oliver Sykes nekat turun dari atas panggung untuk berbaur dengan penonton dan membuat penampilan mereka menjadi sangat tak terlupakan!
Bukan tanpa alasan, hentakan breakdown dan distorsi cadas metalcore ala BMTH memang terdengar semakin sempurna dengan sisipan suara ‘kawaii’ khas Suzuka, lead singer BabyMetal.
Penonton pun semakin heboh ketika Oliver Sykes secara tiba-tiba memboyong salah seorang penggemar bernama Vionna untuk menyanyikan Antivist yang merupakan satu dari sederet lagu andalan BMTH dari album Sempiternal.
Bring Me The Horizon menutup penampilan mereka lewat 3 hits single mereka berjudul Doomed, Drown, dan Throne. Pada momen inilah Oliver Sykes nekat turun dari atas panggung untuk berbaur dengan penonton dan membuat penampilan mereka menjadi sangat tak terlupakan!
(tsa)
Lihat Juga :
tulis komentar anda