Denny Sumargo Minta Agus Salim Rahasiakan Tawaran Rp300 Juta dari Farhat Abbas: Kalau Tahu Ribet

Senin, 02 Desember 2024 - 20:40 WIB
Denny Sumargo mengaku meminta Agus Salim untuk merahasiakan tawaran Rp300 juta pemberiannya dari Farhat Abbas. Farhat sendiri merupakan kuasa hukum Agus. Foto/Instagram Denny Sumargo
JAKARTA - Denny Sumargo mengaku meminta Agus Salim untuk merahasiakan tawaran Rp300 juta pemberiannya dari Farhat Abbas. Farhat sendiri merupakan kuasa hukum Agus, dalam kasus dugaan penyelewengan donasi Rp1,5 miliar.

Hal ini disampaikan Denny Sumargo langsung saat menghubungi Agus Salim . Meski demikian, bukan tanpa alasan suami Olivia Allan itu meminta untuk merahasiakan tawaran Rp300 juta pemberiannya dari Farhat Abbas .

Pasalnya, pria yang akrab disapa Densu itu menilai bahwa jika hal ini diketahui oleh pengacara kontroversial tersebut, akan menambah rumit masalah yang ada. Sedangkan, ia berharap dengan memberikan Rp300 juta ke Agus, masalah akan selesai.

“Iya. Soalnya waktu itu gue bilang, 'nggak usah kasih tahu bang Farhat. Soalnya kalau ada dikasih tahu Bang Farhat, ribet lagi’,” kata Denny dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (2/12/2024).





Foto/Instagram Denny Sumargo



“Benar kan. Ribet lagi kan,” sambungnya.

Kekhawatiran mantan atlet basket itu pun terbukti. Farhat menyebut bahwa apa yang dilakukan Denny dengan memberikan uang Rp300 juta tanpa sepengetahuannya adalah bentuk suap. Ia juga menduga artis tersebut mempunyai niat tidak baik.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More