Liburan tanpa Pengasuh, Titi Kamal: Saya Menikmatinya

Kamis, 29 Oktober 2020 - 14:15 WIB
Titi Kamal saat liburan bersama keluarga. Foto/Dok Instagram @titi_kamal
JAKARTA -

Bagi sejumlah orang tua, liburan bersama si kecil bukanlah perkara mudah. Pasalnya, selain banyak hal yang harus dipersiapkan dengan teliti. Berlibur bersama anak juga berpotensi menimbulkan sejumlah drama atau pertengkaran. Mulai dari anak rewel hingga sulit makan yang akhirnya membuat liburan tidak nyaman dan merusak suasana liburan.

Tentunya hal ini sangatlah tidak menyenangkan. Agar tidak menimbulkan banyak drama saat liburan, banyak orang memilih untuk mengajak pengasuh saat berlibur. Padahal, liburan tanpa pengasuh dikatakan aktris cantik Titi Kamal memberikan banyak manfaat baik bagi orang tua atau si kecil. Manfaat tersebut pun sangat ia rasakan.



"Dari dulu seneng traveling, suami sering jelajah tempat bareng. Dulu berdua sekarang udah ada anak. Kita emang seneng sama privasi," kata Titi Kamal kepada SINDOnews.



Meski diakui bintang film Rumput Tetangga itu berlibur tanpa pengasuh terasa merepotkan, namun Titi merasakan kerepotan tersebut merupakan hal yang menyenangkan dan sangat ia nikmati. Selain itu, tanpa disadari banyak orang, berlibur tanpa pengasuh juga membuat orang tua menjadi lebih dekat dengan buah hati mereka.

"Momen repot itu jadi momen membahagiakan. Wah anak ngacak-ngacak barang, ngacak-ngacak mainan. Repot tapi bahagia kita dengan suka rela. Kita akan lebih tau anak seperti apa. Kita juga akan lebih dekat dengan anak. Kita intip anak udah bisa ini, menyenangkan," ungkapnya.



Sementara, agar tidak repot berlibur bersama si kecil saat tanpa pengasuh, Titi Kamal menyarankan untuk membawa barang sepraktis mungkin. Apalagi jika harus menjalani penerbangan dalam waktu lama atau panjang, Titi mengingatkan untuk tidak membawa banyak barang. Kendati demikian, ia menekankan untuk tidak lupa membawa barang-barang penting seperti baju ganti, popok serta obat.

"Harus lebih praktis. Jangan ribet, kita akan kerepotan. Long flight bawa dikit aja (barang). Baju ganti, popok, obat-obatan harus," tandasnya.

(wur)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More