Siapkan Pernikahan Sendiri, Atta Halilintar Wajib Lapor ke Aurel Hermansyah

Sabtu, 20 Februari 2021 - 06:46 WIB
Youtuber Atta Halilintar mengaku harus mengatur sendiri persiapan jelang pernikahannya karena Aurel Hermansyah yang akan berlangsung pada 21 Maret mendatang. Foto/Instagram.
JAKARTA - Youtuber Atta Halilintar mengaku harus mengatur sendiri persiapan jelang pernikahannya karena Aurel Hermansyah positif COVID-19. Anak sulung dari Gen Halilintar itu mengaku harus terus-terusan lapor ke Aurel mengenai persiapan menikah pada 21 Maret 2021 mendatang.

“Ya rindu itu berat, berat banget. Jadi aku cuma bisa video call-an. Dan jadinya harus laporan terus sama dia, hahaha. Doain terus ya buat kesembuhannya Nur!” kata Atta dikutip dari channel YouTube Atta Halilintar.





Pria pemilik nama lengkap Muhammad Attamimi Halilintar ini pun mengaku rindu kepada anak Anang Hermansyah ini.

“Rasanya gak ketemu dia sehari gimana gitu, kayak sayur tanpa huruf R, sayu. Sampai beberapa hari ke depan aku gak bisa ketemu sama Mpok Nur. Mungkin sampai hari ini, persiapan akad dan lain-lain diserahkan ke aku dulu,” bebernya.

Selepas mengungkapkan kerinduan, Youtuber kelahiran Dumai, Riau, 20 November 1994 ini meyakinkan Aurel bahwa penyakit COVID-19 merupakan ujian sebelum menikah. Pria 26 tahun itu percaya jika setiap cobaan membuat sebuah pernikahan langgeng hingga akhir hayat.

“Katanya sayang, sebelum nikah ujiannya banyak, berarti pernikahannya hebat,” tegas Atta kepada Aurel dalam sambungan video call.



“Kalau kamu sehat, cepat sembuhnya hadiahnya adalah aku bakal ajakin kamu private jalan-jalan ke Dubai! Ke Hotel yang paling kamu pengen, aku janji sama kamu. Kalau kamu sembuh terus kita bisa kesana, terserah mau kapan, setelah akad, sebelum akad, sebelum Ramadhan, sesudah Ramadhan,” sambung Atta.
(tdy)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More