HBBL 2021 Dukung Kemenparekraf Tingkatkan Pertumbuhan Pelaku Ekraf

Kamis, 15 April 2021 - 19:07 WIB
Pada kesempatan yang sama, Asisten Deputi Pengembangan Rantai Pasok Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM, Sutarmo mengutarakan bahwa melalui kegiatan HBBL ini, pihaknya melihat pertumbuhan yang signifikan untuk pelaku UMKM dan brand lokal. "Kami berharap pada tahun ini akan lebih banyak UMKM dan brand lokal yang turut aktif berpartisipasi dalam kegiatan ini," sambungnya.

Sementara itu, Founder brand Bonnels, Denny Santoso berharap ke depannya brand lokal bisa berjaya dan tidak terjajah oleh produk luar negeri. "Saya melihat saat ini banyak produk-produk brand lokal yang memiliki kualitas setara dengan brand luar negeri namun kurang terekspos di negaranya sendiri," ujarnya.



HBBL 2021 sendiri sangat terbuka untuk brand lokal yang ingin bergabung. Caranya cukup registrasi di laman HBBL2021.com pada 15-23 April 2021. Selain itu, bisa juga mengunjungi Instagram HBBL 2021 @hbblindonesia untuk informasi lebih lanjut.
(nug)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More