Jenazah Sapri Pantun Disalati Banyak Pelayat

Selasa, 11 Mei 2021 - 12:13 WIB
Jenazah Sapri Pantun Disalati Banyak Pelayat. Foto/Pernita Hestin.
JAKARTA - Jenazah Sapri Pantun disalati banyak pelayat. Jenazah Sapri disalatkan didekat kediamannya, di Masjid Jami Al Irsyad, Cipulir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Setelah disalatkan, jenazah sang komedian akan dimakamkan di TPU Ulujami , Pesanggrahan usai sholat dzuhur. Sebelumnya jenazah juga telah dimandikan di kediaman.



Tak hanya itu, komedian Eko Patrio pun turut dipercaya memandikan jenazah sahabatnya itu. Sederet artis Tanah Air seperti Nikita Mirzani , Vicky Prasetyo , dan Kalina Ocktaranny juga turut melayat.



Sebagaimana diketahui, Sapri Pantun meninggal dunia pada Senin (10/5) pukul 18.30 WIB. Sang komedian mengembuskan napas terakhirnya pada usia 49 tahun usai menjalani perawatan karena penyakit diabetes yang diidapnya.



Kondisi kesehatan Sapri juga kabarnya sempat menurun usai menjalani operasi.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More