Berpakaian Adat Sunda, Rizky Billar Tampil Gagah di Acara Akad Nikah
Kamis, 19 Agustus 2021 - 10:28 WIB
JAKARTA - Akad nikah Rizky Billar dan Lesti Kejora segera dilangsungkan. Kedua sejoli ini akan sah di mata hukum dan negara sebagai sepasang suami istri sebentar lagi.
Adat Sunda menjadi konsep utama dari acara akad nikah mereka. Rizky Billar dan keluarga pun terpantau sudah mengisi lokasi acara.
Dari video yang beredar, Rizky Billar mengenakan beskap Sunda putih dipadukan dengan kain batik warna senada sebagai bawahannya.
Beskap yang dipakai Billar, sapaan akrabnya, pun tampak berbeda dari pengantin pria Sunda pada umumnya. Jas tersebut berpotongan minimalis dengan aksen di bagian tengah seperti ada pin besar.
Hal unik lainnya dari penampilan Rizky Billar di akad nikah ini adalah aksesori kepala yang dikenakan. Ya, biasanya pengantin dengan adat Sunda akan melengkapi pakaiannya dengan blangkon, tapi tidak dengan calon suami Lesti Kejora ini.
Dia memilih bendo sebagai aksesori kepalanya. Bendo tersebut tidak menutupi keseluruhan kepalanya, sehingga rambut Billar di bagian tengah masih bisa terlihat.
Bendo seperti ini memberi kesan seperti pendekar yang siap memperjuangkan pilihan hidupnya. Kesan modern-etnik juga jadi terasa begitu kuat karena dipadukan dengan beskap formal yang mencuri perhatian.
Baca Juga : Lesti Kejora Pakai Ronce Bunga di Siraman, Auranya Terpancar
Jika dilihat lebih dekat, bendo yang dipakai Billar terbuat dari kain batik berwarna tua yang dipastikan bermotif batik klasik. Meski bawahnya serba putih, dengan adanya bendo tersebut membuat tampilan keseluruhan Billar jadi lebih berwarna. Keren, euy!
Adat Sunda menjadi konsep utama dari acara akad nikah mereka. Rizky Billar dan keluarga pun terpantau sudah mengisi lokasi acara.
Dari video yang beredar, Rizky Billar mengenakan beskap Sunda putih dipadukan dengan kain batik warna senada sebagai bawahannya.
Beskap yang dipakai Billar, sapaan akrabnya, pun tampak berbeda dari pengantin pria Sunda pada umumnya. Jas tersebut berpotongan minimalis dengan aksen di bagian tengah seperti ada pin besar.
Hal unik lainnya dari penampilan Rizky Billar di akad nikah ini adalah aksesori kepala yang dikenakan. Ya, biasanya pengantin dengan adat Sunda akan melengkapi pakaiannya dengan blangkon, tapi tidak dengan calon suami Lesti Kejora ini.
Dia memilih bendo sebagai aksesori kepalanya. Bendo tersebut tidak menutupi keseluruhan kepalanya, sehingga rambut Billar di bagian tengah masih bisa terlihat.
Bendo seperti ini memberi kesan seperti pendekar yang siap memperjuangkan pilihan hidupnya. Kesan modern-etnik juga jadi terasa begitu kuat karena dipadukan dengan beskap formal yang mencuri perhatian.
Baca Juga : Lesti Kejora Pakai Ronce Bunga di Siraman, Auranya Terpancar
Jika dilihat lebih dekat, bendo yang dipakai Billar terbuat dari kain batik berwarna tua yang dipastikan bermotif batik klasik. Meski bawahnya serba putih, dengan adanya bendo tersebut membuat tampilan keseluruhan Billar jadi lebih berwarna. Keren, euy!
(wur)
Lihat Juga :
tulis komentar anda