Stimulasi ASI Optimal untuk Perkembangan Bayi Optimal

Kamis, 31 Maret 2022 - 16:47 WIB
Jadi hal hal yang dapat meningkatkan produksi ASI adalah : makin sering disusui terutama malam hari baik disusui langsung atau dengan bantuan alat, ibu relaks dan tidak stress, membayangkan bayi dengan kasih sayang, mendengar suara bayi, melihat bayi. Kelelahan dan rasa khawatir berlebihan pada ibu dapat menghambat kerja Oksitosis. Karena itu dukungan dari suami dan orang terdekat sangat penting untuk keberhasilan menyusui, agar sukses menyusui suami diharapkan dapat berperan aktif mengambil keputusan, mendukung istri saat menyusui, mempunyai sikap yang positif, mempunyai pengetahuan yang luas tentang keuntungan menyusui.

Jika bayi menangis, ibu tidak perlu langsung cemas dan stres. Menangis adalah bentuk komunikasi bayi. Periksa apakah bayi tidak nyaman karena popoknya basah, bayi kehausan, digigit binatang kecil, atau sedang sakit (periksa suhu badan bayi).



Yang terakhir adalah suplemen ASI (galactagogue). Galactagogue adalah makanan herbal atau obat obatan yang digunakan untuk merangsang, mempertahankan dan meningkatkan produksi ASI. Penggunaan suplemen ini sebaiknya dikonsultasikan dulu ke dokter. Indikasi penggunaannya: relaktasi (mengembalikan suplai ASI setelah tidak memberikan ASI), meningkatkan suplai ASI yang berkurang setelah ibu atau bayi sakit, merangsang suplai ASI pada bayi premature di ruang perawatan intensif. Suplemen ASI dapat diberikan bersamaan dengan proses menyusui. Faktor utama tetap menjaga agar pengosongan payudara rutin dilakukan dan ibu rileks.

dr. Dewi Mutiati Ratnasari, M.Sc., Sp.A

Dokter Spesialis Anak

RS Harapan Bunda, Jakarta Timur
(wur)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!