10 Karakter Anime Paling Keren yang Bertarung dengan 2 Senjata

Senin, 27 Juni 2022 - 09:31 WIB
sindopict-OvC9HtbMGai


Foto: IMDb

Inosuke adalah satu dari sedikit penghunus dua senjata di serial ini. Dia juga merupakan lawan yang menakutkan. Inosuke memilih membuat pedangnya jadi gompal sehingga dia bisa merobek musuhnya alih-alih membuat potongan yang bersih. Sementara terdengar kejam, ini pas dengan gaya tarung dan kepribadian Inosuke, yang lebih ke binatang liar ketimbang manusia.

Meski tidak punya pelatihan formal, Inosuke menghunus dua pedang itu dengan mudah dan cukup mendektai level kemahiran Hashira. Dengan bantuan Tanjiro dan Zenitsu, dia mampu memenggal Daki begitu setelah iblis itu membloking serangannya. Inosuke bisa memenggal kepala Daki lagi berkat bantuan Zenitsu dan di saat yang sama Tanjiro dengan dukungan Tengen Uzui memenggal Gyutaro. Iblis kakak beradik itu pun tewas.

4. Mikasa Ackerman — Attack on Titan

sindopict-oMf1d5TJmeF


Foto: Ruetir

Mikasa sudah mencapai banyak kemajuan sejak serial ini dimulai. Dia memperlihatkan kalau dia punya ketahanan tarung alamiah dan masih bisa mempertahankan kepala yang cukup jernih ketika emosinya tinggi. Dia adalah salah satu prajurit terkut di serial ini. Bisa diperdebatkan kalau dia sebenarnya sekuat Levi. Terlebih, dia juga seorang Ackerman, sama seperti Levi.

Kemahiran Mikasa menggunakan pedang muncul secara alamiah. Dia bisa merobohkan sejumlah Titan di awal serial ini. Mikasa menggunakan Tombak Petir secara regular dan tergantung pada siapa yang dia lawan. Tapi, Mikasa selalu mempersiapkan dua pedangnya dan siapa pun yang melawannya mungkin tidak akan keluar hidup-hidup.

3. Roronoa Zoro — One Piece
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!