Moeldoko Traktir Milenial KSP Nonton Film Sayap Sayap Patah, Begini Pesannya

Kamis, 01 September 2022 - 20:30 WIB
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengadakan nonton bareng film Sayap Sayap Patah bersama para milenial yang bekerja di Kantor Staf Kepresidenan (KSP) di Metropole XXI, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (31/8/2022). Foto/Istimewa
JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyampaikan pesan dan kesan setelah nonton bareng film Sayap Sayap Patah bersama para milenial yang bekerja di Kantor Staf Kepresidenan (KSP) di Metropole XXI, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (31/8/2022).

"Pada malam ini saya mentraktir anak-anak muda dan milenial di Kantor Staf Kepresiden. Saya punya tujuan, pertama, mereka saya inginkan memaknai sebuah peristiwa agar tahu dan paham bahwa ada sebuah peristiwa besar," ujar Moeldoko saat diwawancara.

"Karena kebetulan anak-anak ini yang kerja di Kantor Staf Presiden yang relatif berdekatan dengan pengambilan-pengambilan kebijakan. Kalau bisa memaknai sebuah peristiwa, maka mereka akan kaya dengan input untuk merumuskan kebijakan," lanjutnya.

Moeldoko juga mengatakan bahwa film tersebut memberikan pelajaran bagi masyarakat, terutama generasi muda agar bersama-sama mencegah berkembangnya paham radikalisme. Ia mengajak semua pihak menanamkan nilai-nilai kemanusiaan.

"Saya pikir ini sebuah upaya sosialisasi ya. Ini berkaitan dengan kemanusiaan, siapa pun yang melihat situasi seperti itu, maka kemanusiaannya akan tersentuh. Ini pelajaran terdalam dari peristiwa itu," tegasnya.



Selain itu, Moeldoko berharap film Sayap Sayap Patah menjadi pelajaran bagi milenial jika ke depannya ada di antara mereka yang memiliki pasangan seorang prajurit, dapat memahami pekerjaan pasangannya dalam berjuang membela negara.

"Siapa tahu dari mereka nanti ada yang dapat (pasangan) dari tentara atau polisi, dapat memahami ya seperti itulah tugasnya," ujar dia.

Film Sayap Sayap Patah yang disutradarai Rudi Soedjarwo diangkat dari kisah nyata peristiwa kerusuhan di Rutan Mako Brimob pada 8 Mei 2018. Saat itu para narapidana melakukan perlawanan dan menahan 5 petugas Datasemen Khusus (Densus) 88 yang bertugas.

Dalam kejadian ini, 5 orang anggota Densus 88 meninggal menjadi korban aksi kejahatan para napi. Film bergenre drama dan action ini juga memotret salah satu anggota Densus 88, Adji yang dibintangi oleh Nicholas Saputra, tengah menanti kelahiran anak pertamanya dari sang istri, Nani yang diperankan oleh Ariel Tatum.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More