Dilengkapi 3 Sambal, Sensasi Pindang Ikan Baung Liar Luar Biasa

Sabtu, 04 Juli 2020 - 12:29 WIB
Ciri khas pindang di restoran ini berkuah kental, berbeda dengan pindang biasanya. Sebab itu tidak jarang pengunjung meminta tambahan kuah saat menikmati kuah pindang dan nasi putih. (Baca juga: Bikin Ngiler! Cek Jajanan Khas Sumenep yang Harus Kamu Coba)

Kuahnya terbuat dari rempah-rempah umumnya seperti kunyit, laos, jahe, serai, daun salam, cabai, bawang. Namun dengan takaran pas dan racikan khas yang sesuai, kuah pindang baung liar di resto ini jadi begitu berkesan di lidah. Kuah yang khas itu dipadukan dengan daging ikan baung liar yang teksturnya lebih kenyal dan gurih.

Selain pindang baung liar, di tempat ini juga tersedia pindang dan menu lain. Sebut saja pindang patin dan pindang burung puyuh. Menurut beberapa pengunjung, yang membuat ketagihan itu sebenarnya kuah pindang dan daging ikan liar. (Lihat videonya: Diduga Gunakan Ilmu Kebal, Pencuri Jadi Bulan-bulanan Warga)

Restoran ini cukup dikenal dan memiliki beberapa cabang di Kota Palembang. Tidak jarang pengunjung dari luar kota menyambangi tempat ini. Karenanya, jika datang tepat pada jam makan siang atau malam, jangan heran jika Anda harus antre tempat duduk. (Berli Zulkarnedi)
(ysw)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More