Tulus Bawa Pulang Piala AMI Awards 2022 sebagai Artis Solo Pria Pop Terbaik lewat Hati-Hati di Jalan

Kamis, 13 Oktober 2022 - 23:50 WIB
Tulus berhasil membawa pulang penghargaan Artis Solo Pria Pop Terbaik lewat lagu Hati-Hati di Jalan pada ajang AMI Awards 2022, Kamis (13/10/2022) malam. Foto/MPI/Aldhi Chandra
JAKARTA - Tulus berhasil membawa pulang penghargaan Artis Solo Pria Pop Terbaik lewat lagu Hati-Hati di Jalan pada ajang AMI Awards 2022, Kamis (13/10/2022) malam.

Tulus mengatakan, lagu yang ditulisnya itu dipersembahkan untuk semua masyarakat, khususnya para fans.

"Terima kasih maha pemilik alam semesta. Alhamdulillah. Terima kasih AMI Awards atas kepercayaannya lagu-lagu yang saya tulis bisa membawa saya meraih penghargaan ini," kata Tulus dalam Malam Puncak AMI Awards 2022 di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.



AMI Awards merupakan apresiasi atas karya para musisi yang memberi dampak positif bagi perkembangan industri musik Tanah Air. Ajang ini juga menjadi motivasi bagi musisi Indonesia menghasilkan karya lebih baik.

Lagu-lagu para pemenang AMI Awards bisa dinikmati secara gratis di aplikasi TREBEL Music. TREBEL merupakan fitur hiburan musik kekinian yang bebas biaya dan sudah hadir di Indonesia sejak 18 April 2022.

Hadirnya TREBEL Music membuat kita pecinta musik di Tanah Air tidak turut mendukung praktik piracy atau pembajakan. Buat apa mengunduh secara ilegal bila semua tersedia di TREBEL Music secara free, serta bisa dinikmati kapan dan dimana saja. Selain itu juga terdapat jutaan lagu gratis dari label-label ternama dunia yang bisa diunduh.
(tsa)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More