Heboh! Song Joong Ki Beri Pelukan ke Penggemar di Acara Red Carpet

Minggu, 27 November 2022 - 19:30 WIB
Song Joong Ki membuat heboh lantaran dia memberikan pelukan ke penggemar. Momen ini terekam saat Song Joong Ki menjadi bintang tamu di acara red carpet. Foto/Soompi
JAKARTA - Song Joong Ki membuat heboh lantaran dia memberikan pelukan ke penggemar. Momen ini terekam saat Song Joong Ki menjadi bintang tamu di acara red carpet yang diselenggarakan oleh Bukalapak.

Digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta pada Minggu (27/11/2022), acara ini dihadiri oleh penggemar Song Joong Ki.

Ketika memasuki tempat acara, penggemar langsung meneriaki bintang Vincenzo itu dengan kata 'Oppa'. Memakai setelan jas berwarna merah, Song Joong Ki tampil begitu tampan.

Sontak saja, teriakan penggemar pun semakin heboh. Mantan suami Song Hye Kyo itu tak lupa mengucapkan rasa terima kasihnya kepada penggemar karena sudah datang.







Foto/Ayu Utami Anggraeni

"Nama saya Song Joong Ki, terima kasih banyak sudah hadir," kata Song Joong Ki di Jakarta International Expo, Minggu (27/11/2022).

Sempat gagal menggelar fan meeting di Jakarta karena pandemi Covid-19, Song Joong Ki bersyukur bisa hadir menyapa para penggemarnya di Tanah Air.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More