Rhomedal Aquino-Berlliana Lovell Tak Kesulitan Bangun Chemistry di Sodok Bola Seleb Match

Selasa, 28 Maret 2023 - 13:12 WIB
loading...
Rhomedal Aquino-Berlliana Lovell Tak Kesulitan Bangun Chemistry di Sodok Bola Seleb Match
Rhomedal Aquino akan bermitra dengan Berlliana Lovell dalam menghadapi pasangan Asyraf Jamal dan Wendy Walters di turnamen biliar Sodok Bola Seleb Match. / Foto: RCTI PLUS
A A A
JAKARTA - Artis Rhomedal Aquino bermitra dengan Berlliana Lovell dalam turnamen biliar Sodok Bola Seleb Match. Mereka akan bertanding melawan pasangan Asyraf Jamal dan Wendy Walters.

Kendati hanya fun match, namun Rhomedal ingin menikmati jalannya pertandingan dengan santai. "Kita main untuk have fun, tapi kalau menang ya bersyukur," kata Rhomedal di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Rhomedal mengungkapkan bahwa dirinya pernah aktif bermain biliar semasa duduk di bangku sekolah menengah atas.



"Gue sih dulu pas SMA sampe sekarang pokoknya sekitar 2007-2010 lah main-main billiar, seminggu bisa 2-3 kali main. Enggak expert, lebih ke hobi aja," kata dia.

Berbeda dengan Rhomedal, sang mitra, Berlliana mengaku belum pernah bermain biliar. Bahkan, dia untuk kali pertama memegang stik biliar ketika sesi latihan sebelum pertandingan.

Sementara, bertanding secara berpasangan, Rhomedal tidak mengalami kesulitan dalam membangun chemistry dengan Berlliana. Pasalnya, mereka sudah beberapa kali terlibat dalam suatu proyek pekerjaan. "Kita udah pernah ketemu beberapa kali sih, kegiatan bareng. Kayaknya sudah ada chemistry lah ya," ucapnya.

Berlliana pun menambahkan bahwa kesulitan yang dialaminya bukan karena harus membangun chemistry bersama Rhomedal, melainkan harus bermain billiar menggunakan heels dan rok.

"Kesulitannya karena mainnya pakai heels sama rok," kata Berlliana.

Terlepas dari hal tersebut, Rhomedal merasa tertantang untuk bertanding di Sodok Bola Seleb Match. Pasalnya, sebelumnya dia tidak pernah mengikuti turnamen billiar, namun hanya bermain untuk seru-seruan semata.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1472 seconds (0.1#10.140)