Seperti Moon Sang-Min, Ini 11 Aktor Drama Korea Termuda Peraih Best New Actor Baeksang
loading...
A
A
A
2. Lee Min-Ho - 22 Tahun

Foto: KBS
Lee Min-ho tentu saja meraih piala ini berkat aktingnya sebagai murid tampan yang menyebalkan tapi manis dalam Boys Over Flowers (2009). Perannya sebagai Gu Jun-pyo benar-benar melambungkan namanya sebagai sosok yang membawa hallyu, membuatnya jadi salah satu karakter paling ikonis dalam drama Korea.
3. Lee Jung-Jae - 23 Tahun

Foto: SBS
Seperti telah disebutkan sebelumnya, aktor pemain Squid Game ini juga pernah meraih piala aktor pendatang baru terbaik lewat drama politik Sandglass. Ia berbagi piala ini bersama aktor Lee Min-woo.
Lee Jung-jae mengawali karier akting di televisi sejak 1993 lewat Dinosaur Teacher. Kini usianya sudah 50 tahun.
4. Jang Dong-Gun - 22 Tahun

Foto: tvN
Piala Aktor Pendatang Baru Terbaik Baeksang Arts Awards didapatnya karena peran Yoon Chul-jun dalam serial The Last Match (1994). Dramanya bercerita tentang dua sahabat yang menjadi lawan di lapangan basket.
Jang Dong-gun kini berusia 51 tahun. Terakhir, ia bermain dalam serial A Gentleman's Dignity, Suits, dan Arthdal Chronicles.
5. Ryoo Seung-Bum - 22 Tahun

Foto: Getty Images
Seum-bum mendapatkan pialanya untuk perannya sebagai Jang Cheol-jin dalam drama Wonderful Days (2001). Serialnya berlatar tahun 1970-an saat kemiskinan merajalela dan kebahagiaan didapat dari hubungan dengan anggota keluarga.
Lihat Juga :