WayV Gelar Fan Meeting, Kun Perkenalkan Diri Pakai Bahasa Indonesia: Nama Saya Kuncoro

Sabtu, 29 April 2023 - 19:00 WIB
loading...
WayV Gelar Fan Meeting,...
WayV menggelar fan meeting bertajuk 2023 WayV Fanmeeting Tour [Phantom] in Jakarta. Acara ini diselenggarakan di ICE BSD City, Tangerang, Sabtu (29/4/2023). Foto/Wiwie Heriyani
A A A
JAKARTA - WayV menggelar fan meeting bertajuk 2023 WayV Fanmeeting Tour [Phantom] in Jakarta. Acara ini diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan, Sabtu (29/4/2023).

Teriakan WayZenNies alias para penggemar WayV menggema menyapa Kun, Ten, Xiaojun, Hendery dan Yangyang. Kelimanya tampil dengan outfit warna-warni.

Irama lagu Kick Back dan Try My Love yang menghentak membuat WayZenNies ikut bernyanyi, berjoget, berjingkrak. Mereka juga tak lupa mengangkat light stick berbentuk V.

Usai menyanyikan dua lagu tersebut, Kun, Ten, Xiaojun, Hendery dan Yangyang lantas menyapa para penggemarnya. Mereka mengaku senang, karena WayZenNies begitu antusias terhadap penampilan perdana mereka dalam fun meeting ini.



“Wah WayZenNies kalian luar biasa! Aku bisa merasakan semangat kalian dari sini!” ujar salah satu personel WayV di ICE BSD, Tangerang, Sabtu (29/4/2023).

Menariknya, pada sesi selanjutnya, kelima personel WayV itu tampak memperkenalkan diri dengan nama Indonesia mereka masing-masing. Sejak beberapa waktu lalu, mereka memang diketahui telah memiliki nama lokal.

“WayZenNies, kalian masih ingat nggak ya pas pertama kali kita ke Indonesia bikin nama Indonesia. Nama saya Kuncoro," ujar Kun.

Meski tidak bisa ikut menari bersama keempat personel lainnya, Kun tampak selalu tampil di atas panggung dengan tongkatnya. Pasalnya, di acara Paint The Concert di Thailand pada Maret 2023, kaki Kun terkilir saat tampil di panggung.



Kemudian, perkenalan berlanjut ke empat personel lainnya. Ten memperkenalkan dirinya dengan nama Tirta, Xiaojun dengan nama Arjuna, Hendery dengan nama Hengky, dan terakhir adalah Yangyang dengn nama Indonesia Yayan.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kim Soo Hyun Pernah...
Kim Soo Hyun Pernah Ajak Kim Sae Ron Menikah, Keluarga Langsung Menentang
Kim Soo Hyun Kirim Surat...
Kim Soo Hyun Kirim Surat Cinta untuk Kim Sae Ron: Aku Mencintaimu, Kamu Sangat Imut
Foto Pribadi yang Dikirim...
Foto Pribadi yang Dikirim Kim Soo Hyun ke Kim Sae Ron Bocor
Dispatch Ungkap Alasan...
Dispatch Ungkap Alasan Kim Soo Hyun Tutupi Hubungan dengan Kim Sae Ron
Ibu Kim Sae Ron Tuntut...
Ibu Kim Sae Ron Tuntut Kim Soo Hyun Minta Maaf demi Pulihkan Kehormatan Putrinya
Kronologi Lengkap Kasus...
Kronologi Lengkap Kasus Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun, Berawal dari Pacaran hingga Tuntutan
Agensi Kim Soo Hyun...
Agensi Kim Soo Hyun Diduga Tuntut Kim Sae Ron Bayar Rp224 Miliar, Ancam Seret ke Jalur Hukum
Keluarga Simpan 200...
Keluarga Simpan 200 Foto Mesra Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun, Bukti Pacaran dari Usia 15 Tahun
Viral Pesan Putus Asa...
Viral Pesan Putus Asa Kim Sae Ron ke Kim Soo Hyun: Tolong Selamatkan Aku
Rekomendasi
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Kamis 13 Maret 2025: Penemuan Jejak Rangga
9 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
47 menit yang lalu
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
1 jam yang lalu
Celine Evangelista Umrah...
Celine Evangelista Umrah Perdana usai Mualaf: Aku Bersaksi Tidak Ada Tuhan Selain Allah
2 jam yang lalu
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
3 jam yang lalu
Infografis
Ada Indonesia, Berikut...
Ada Indonesia, Berikut Bahasa Paling Banyak Digunakan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved