Dikabarkan Balikan dengan Wijin, Gisella Anastasia: Minta Doanya Aja

Senin, 01 Mei 2023 - 13:45 WIB
loading...
Dikabarkan Balikan dengan...
Gisel buka suara soal kabar balikan dengan mantan kekasihnya, Wijaya Saputra alias Wijin. Meski demikian, mantan istri Gading Marten itu hanya meminta doanya. Foto/YouTube BundLifeTainment
A A A
JAKARTA - Gisella Anastasia alias Gisel buka suara soal kabar balikan dengan mantan kekasihnya, Wijaya Saputra alias Wijin. Meski demikian, mantan istri Gading Marten itu hanya meminta doanya.

Sebab sejauh ini Gisel belum mengetahui pasti hubungannya dengan Wijin, ia hanya meminta doa yang terbaik untuk pasangannya kelak.

"Kita nggak tahu, doain aja lah pokoknya. Yang baik-baik aja semuanya," ujar Gisella Anastasia di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (30/4/2023).

Ia juga membantah tegas bahwa dirinya bukan berarti belum bisa move on atau menemukan pria lain.



"Enggak. Aku bukan nggak bisa move on. Enggak (belum bisa menemukan yang lebih baik) saya nggak pernah bilang itu juga," tegas Gisel.

"Pokoknya semuanya minta doanya yang baik aja ya, kalau boleh," tambah Gisel.

Kabar balikannya dengan Wijin pun banyak menuai protes dari netizen. Sehingga tak jarang mantan istri Gading Marten iu mendapatkan komentar negatif. Sehingga membuatnya sedih dan enggan melihat kolom komentar.

"Yang bikin sedih itu kalau orang-orang ngoceh-ngoceh, aku nggak pernah baca komen," kata Gisel.

Padahal, pemain film Anak Titipan Setan itu hanya ingin memiliki sebuah harapan dan masa depan yang lebih baik lagi.

Sehingga ia selalu berusaha untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Tanpa perlu menjelaskan apapun tentang dirinya.

"Semua orang punya harapan, punya masa depan, punya kesempatan bikin yang baik. Selebihnya orang mau ngomong apa kita nggak bisa jawab satu satu, menjelaskan satu satu pun lebih lebih nggak penting lagi," imbuh Gisel.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2539 seconds (0.1#10.140)