Disambut Antusias Publik, Festival Semarapura 2023 Klungkung Sukses Jaring Ratusan Ribu Pengunjung

Kamis, 04 Mei 2023 - 22:00 WIB
loading...
Disambut Antusias Publik, Festival Semarapura 2023 Klungkung Sukses Jaring Ratusan Ribu Pengunjung
Festival Semarapura 2023 di Klungkung yang baru saja ditutup pada Senin (1/5/2023) malam sukses menjaring ratusan ribu pengunjung. Foto/Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kab. Klungkung
A A A
KLUNGKUNG - Festival Semarapura 2023 di Klungkung yang baru saja ditutup pada Senin (1/5/2023) malam suksesmenjaring ratusan ribu pengunjung. Acara yang berlangsung selama empat hari ini bertujuan untuk menguatkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Bali.

“Dari data yang tercatat, selama empat hari penyelenggaraan festival kemarin total dihadiri hingga ratusan ribu pengunjung. Artinya ada kurang lebih 46 ribu pengunjung dari dalam dan luar negeri per hari," kata Bupati Klungkung I Wayan Suwirta di Bali, Kamis (4/5/2023).

"Semoga festival ini dapat memperkenalkan potensi wisata yang dimiliki oleh Klungkung, dan juga memberikan kesempatan pada para pelaku UMKM untuk memasarkan produk mereka langsung ke pengunjung,” tambahnya.

Festival Semarapura 2023 tidak hanya menawarkan berbagai produk khas Klungkung seperti kain endek, kerajinan perak serta anyaman bambu, tapi juga pertunjukan seni dan budaya Bali. Salah satunya atraksi budaya yang melibatkan 650 orang, seperti pementasan solah barong sebarung, pementasan gong kebyar anak anak, dewasa dan Wanita, serta hiburan yang menghadirkan artis papan atas, juga pameran UMKM dan kulinar yang mencapai 120 stand.

Berbagai potensi wisata seperti pura, pantai, dan keindahan alam juga dipromosikan melalui acara ini, sehingga dapat menarik wisatawan untuk berkunjung ke Klungkung.

Selain berfokus pada kesejahteraan UMKM, Bupati Suwirta menyebut bahwa festival ini juga bertujuan untuk memberikan ruang bagi seniman, anak muda, dan seluruh masyarakat untuk menyalurkan kreativitas mereka.

“Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan menjaga ketertiban selama festival berlangsung. Mudah-mudahan pada festival selanjutnya dapat lebih baik lagi, dan memberikan manfaat yang seluas-luasnya, terutama bagi masyarakat Kabupaten Klungkung, baik dalam hal perekonomian, pariwisata, maupun kebudayaan, serta menjadi motor penggerak ekonomi lokal di Bali,” pungkas sang Bupati.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1079 seconds (0.1#10.140)