8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Kamis, 25 Mei 2023 - 18:00 WIB
loading...
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!
Vokalis Coldplay, Chris Martin memiliki rumah mewah di Malibu, Amerika Serikat yang kabarnya seharga USD14,4 juta atau lebih dari Rp220 miliar. Foto/instagram chris martin
A A A
JAKARTA - Vokalis Coldplay, Chris Martin dan pacarnya Dakota Johnson sejak 2021 dikabarkan menempati rumah yang sama. Rumah mewah itu ada di Malibu Amerika Serikat dengan desain minimalis dengan minim ornamen cantik.

Menurut laporanNew York Post, rumah tersebutdibeli Chris setelah menjual satu rumahnya yang lain. Sebagai informasi, Chris sebelumnya terakhir membeli rumah pada tahun 2014.

Sayangnya menurut laporanRealtor, pasangan ini sudah menjual rumah tersebut. Namun, dikabarkan pula kalau Chris dan Dakota langsung membeli rumah baru. Intip yuk rumah Chris Martin di Malibu yang kabarnya seharga USD14,4 juta atau lebih dari Rp220 miliar. Wow

1.Dicat Putih, Atapnya Abu-abu
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/realtor.com

Bangunan rumah frontman Coldplay ini bergayaAmerican Classicdengan sentuhan modern. Dibangun di pesisir California, tak jauh dari pantai Malibu.

Chris membeli rumah itu seharga USD12,5 juta atau Rp176 miliar lebih. Bangunan berwarna putih dengan cat atap abu-abu tersebut dibangun di tanah seluas 495,9 meter persegi.

2.Bergaya American Classical
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/UINews

Rumah Chris Martin ini khas sekali gaya rumah-rumah diAmerika. Ya, di sana memang banyak rumah-rumah bergayacape cod.

Ciri khas rumahcape codatau lebih umum dikenalAmerican Classicini memiliki struktur bangunan dengan rangka rendah, tetapi tetap lebar.

Bangunannya memiliki satu atau dua lantai dengan atap pelana sedang, memiliki cerobong asap di tengah ruangan dan ornamen yang sangat sedikit.

3.Kali Pertama Dibangun Tahun 2008
Chris ternyata bukan orang pertama yang menempati rumahnya tersebut. Rumah mewah itu pertama kali dibangun pada tahun 2008.

Didesain sangat fotogenik yang menampilkan elemen-elemen yang cenderung menarik bagi selebritas. Rumah Chris dilengkapi dengan langit-langit berkubah dengan banyak fasilitas mewah.



4.Punya 5 Kamar Tidur Besar

8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/realtor.com

Dibangun di atas tanah lebih dari 400 meter persegi, pemiliknya akan sangat leluasa memiliki sejumlah fasilitas. Tentunya yang utama ialah jumlah kamar.

Ya, rumah Chris Martin di Malibu tersebut memiliki lima kamar tidur berukuran luas. Ada satu sisi kamarnya menghadap halaman belakang, tetapi ada pula yang menghadap ke sisi luar rumah.

5.Punya 7 Kamar Mandi
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/realtor.com

Selain kamar mandi utama, penyanyi kelahiran 2 Maret 1977 ini juga memiliki enam kamar mandi lain di rumahnya. Rumah vokalis utama Coldplay tersebut memiliki tujuhkamar mandi yang dicat warna putih minimalis.



6.Dilengkapi Dapur Cantik

8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/INews

Dapur tersebut memiliki ciri khaskitchen islandyang menawan. Belum lagi sejumlah kabinet dan sink yang diletakkan menarik senada dengan seluruh konsep dapurnya.

7.Kolam Renang dengan Halaman Luas
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/realtor.com

Rumah Chris Martin yang dibeli pada tahun 2021 lalu itu ditempatinya bersama kekasih tercinta, Dakota Johnson. Selain itu, anak sulung Chris dan mantan istrinya, Gwyneth Paltrow juga kerap menginap di sana.

8.Punya Bioskop Pribadi
8 Fakta Rumah Mewah Chris Martin, Bergaya American Classic Seharga Rp220 Miliar Wow!

Foto/realtor

Di rumah penyanyi asal Inggris ini memiliki fasilitas bioskop sendiri. Bioskop pribadi itu dilengkapi dengan layar besar dan sofa nyaman.
(wyn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2338 seconds (0.1#10.140)