Gemar Naik Gunung, Rini Youke Kerap Promosikan Keindahan Bumi Pertiwi Melalui Konten

Selasa, 23 Mei 2023 - 06:05 WIB
loading...
Gemar Naik Gunung, Rini Youke Kerap Promosikan Keindahan Bumi Pertiwi Melalui Konten
Dikemas dengan kreativitas yang tinggi, kreator konten sering menyuguhkan banyak hal, seperti kuliner, traveling ke destinasi menarik, dan lainnya. / Foto: Instagram @adherhien_
A A A
JAKARTA - Kreator konten menjadi profesi yang banyak diminati anak-anak muda di era digital saat ini. Menjadi seorang youtuber maupun influencer tampak begitu menjanjikan buat mereka.

Kreator konten dapat menghadirkan beragam sajian konten mereka melalui platform media sosial. Dikemas dengan kreativitas yang tinggi, banyak hal yang bisa disuguhkan, dari kuliner, traveling ke destinasi menarik, dan lainnya.

Salah seorang kreator konten sekaligus pengusaha, Rini Youke pun mencoba menyajikan beragam hobinya ketika mendaki gunung atau hiking dalam tiap momen liburannya.



Rini kerap membagikan aktivitasnya itu melalui akun Instagram miliknya @adherhien_. Dia juga seringkali memperlihatkan betapa indahnya dunia, terutama alam Indonesia yang sangat eksotis.

"Selain sebagai hobi, ini aku lakukan sebagai promosi akan keindahan bumi pertiwi Indonesia yang tidak kalah indah dari negara lain," ungkap Rini dalam keterangan tertulisnya, beberapa waktu lalu.

Di samping membagikan kontennya, Rini ternyata juga sering berbagi kepada masyarakat yang kurang beruntung. Bersama influencer yang lain, Rini, baru-baru ini, memberikan sembako kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Kampung Melayu, Jakarta Timur.

"Ini aku lakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang terkena dampak pandemi, minimal meringankan beban kehidupan mereka," kata dia.

Selain itu, Rini Youke juga merupakan sosok penyayang hewan. Dia pun sering berdonasi kepada aktivis animal feeding atau animal rescue yang ada di Bali.



Sementara itu, wanita asal Manado yang merantau ke Jakarta ini mengaku sudah sejak lama dia gemar hiking di waktu luang. Beberapa gunung yang pernah dijelajahinya di antaranya Gunung Soputan di Minahasa Tenggara, dan Gunung Gede Pangrango.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1348 seconds (0.1#10.140)