Peserta Membludak, Audisi Trending Star Kota Malang Akhirnya Diperpanjang Sampai 6 Agustus!

Kamis, 03 Agustus 2023 - 15:44 WIB
loading...
Peserta Membludak, Audisi...
Tingginya minat dan antusias warga Kota Malang membuat audisi offline ajang pencarian bakat menyanyi digital di Indonesia yaitu Trending Star diperpanjang. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Tingginya minat dan antusias warga Kota Malang membuat audisi offline ajang pencarian bakat menyanyi digital pertama di Indonesia yaitu Trending Star resmi diperpanjang hingga tanggal 6 Agustus 2023 mendatang.

Sampai saat ini, warga Malang yang mendaftar untuk menjadi penyanyi bintang baru seperti Mahalini dan Andmesh Kamaleng masih terus bertambah. Hal ini tentunya membuat 3 juri lokal Malang yaitu pelatih vokal, Linda Kurniawan, kemudian Musisi Malang, Christabel Annora, serta anggota grup 2nd Chance, Caecilia Prayudi, harus lebih bekerja keras lagi untuk memilih 30 besar yang nantinya akan berkesempatan untuk diterbangkan ke Jakarta.



Buat yang mau ikutan audisi Trending Star di Kota Malang, jangan khawatir! Audisi Trending Star masih dibuka secara offline di Kota Malang dari tanggal 12 Juli sampai 6 Agustus 2023.

Cara ikutannya sangat mudah. Untuk warga Malang yang mau ikutan audisi offline di Kota Malang, cukup videoin penampilan bernyanyi kamu dengan lagu dengan lagu dari HITS Records dan Musica yang bisa dipilih di website starhits.id/trendingstar/listsong, lalu upload ke YouTube Shorts dengan ketik nama, judul lagu, serta hashtag #TRENDINGSTAR dan #NgalamRek. Setelah itu, daftarkan data diri kamu ke radio MFM Malang.



Jangan sampai ketinggalan. Yuk, ikuti audisi Trending Star sekarang juga dan jadilah bintang baru di industri musik Indonesia. Trending Star, The Search For The Next Star.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1945 seconds (0.1#10.140)