Mau Main Badminton? Ini Perlengkapan Bulu Tangkis yang Wajib Dibawa

Senin, 28 Agustus 2023 - 16:10 WIB
loading...
Mau Main Badminton?...
Mau Main Badminton? Ini Perlengkapan Bulu Tangkis yang Wajib Dibawa. Foto/ MNC Media.
A A A
Ada sejumlah perlengkapan bulu tangkis yang wajib Anda bawa bila hendak main badminton. Jangan sampai ketika sudah berada di lapangan, Anda kebingungan mencari perlengkapan untuk bermain bulu tangkis.

Perlengkapan atau alat dalam permainan bulu tangkis sejatinya tidak begitu banyak. Ada tiga peralatan utama yakni raket, net, dan shuttlecock (kok). sol wajib berbahan karet agar tidak licin saat berlari mengejar shuttlecock.

Sarana lainnya adalah lapangan. Untuk lapangan, ada baiknya di dalam ruangan alias indoor. Kemudian sepatu dengan

Nah, berikut adalah perlengkapan yang wajib dibawa saat Anda bermain bulu tangkis.

Perlengkapan Bulu Tangkis


Raket

Perlengkapan bulu tangkis yang wajib dan pertama harus Anda bawa adalah raket . Sebagai alat utama, bagian raket bulu tangkis terdiri dari pegangan yang terbuat dari kayu. Sementara bahan baku kerangka raket terbuat dari campuran serat karbon, grafit, aluminium dan beberapa perpaduan titanium.

Pada bagian atas atau kepala berbentuk oval dengan lebar 22 cm. Kepala tersebut terdapat jaring yang terbuat dari senar berupa tali plastik sintetis tetapi tidak mudah putus.

String

String atau senar cadangan wajib Anda bawa saat ingin bermain badminton. Senar menjadi perlengkapan bulu tangkis yang sangat penting bila senar pada raket putus. Anda bisa langsung memperbaiki senar yang putus dengan string cadangan yang telah dibawa. Alhasil, bisa melanjutkan permainan.

Shuttlecock (Kok)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1157 seconds (0.1#10.140)