9 Film Indonesia Tayang September 2023, Ada Petualangan Sherina 2
loading...
A
A
A
JAKARTA - Beberapa film Indonesia tayang September 2023 di bioskop. Salah satunya Petualangan Sherina 2 yang dibintangi oleh Sherina Munaf dan Derby Romero siap menghibur pecinta film Tanah Air.
Disutradarai oleh Riri Riza, Petualangan Sherina 2 mengusung genre laga dan petualangan. Film Indonesia tayang September 2023 lainnya juga menghadirkan kisah yang tidak kalah seru dan menarik.
Dibintangi oleh banyak artis Indonesia terkenal, deretan film ini didominasi oleh genre drama dan komedi. Tertarik untuk menontonnya? Pastikan Anda tidak melewati jadwal tayang film-film tersebut.
Berikut film Indonesia tayang September 2023 dilansir dari Imdb, Selasa (29/8/2023).
Foto/Imdb
Sleep Call dibintangi oleh Laura Basuki dan Bio One. Disutradarai oleh Fajar Nugros, film ini mengisahkan Dina, yang terlilit utang dan terpaksa bekerja di perusahaan pinjol (pinjaman online) ilegal.
Dia mencari pelarian dari kesepian melalui sesi sleep call dengan Rama, orang asing karismatik dari sebuah situs kencan. Namun, ketika hubungan mereka yang membuat ketagihan semakin dalam, serangkaian kematian yang tidak dapat dijelaskan menghantuinya, mengubah ketenangan menjadi obsesi yang mematikan.
Foto/Imdb
Orpa bercerita tentang seorang gadis remaja dengan kehidupan tragis. Dia nekat kabur dari desanya untuk melanjutkan pendidikan meski harus melalui ganasnya hutan Papua.
Digarap oleh Theo Rumansara, Orpa dibintangi mengusung genre drama. Film ini sebelumnya telah tayang dalam Jogja-NETPAC Asian Film Festival.
Foto/Imdb
Air Mata di Ujung Sajadah menampilkan Titi Kamal, Fedi Nuril, dan Citra Kirana. Mengurung genre drama, film ini bercerita tentang tujuh tahun berlalu, Aqilla baru mengetahui bahwa anaknya, Baskara, ternyata masih hidup.
Baskara dibesarkan oleh Arif dan Yumna, pasangan yang hanya punya satu harapan: memiliki anak. Aqilla berangkat dari kehidupannya yang hampa di Eropa menuju Kota Solo untuk menyambut masa depan barunya.
Foto/Imdb
Mengusung genre drama, komedi, Jomblo Fi Sabilillah dibintangi oleh Ricky Harun. Film ini menceritakan tentang Ali yang belum pernah berkencan sebelumnya dan tidak mempunyai teman dekat wanita. Babe Hasan yang khawatir anak satu-satunya akan mengalami disorientasi dan tidak tertarik pada lawan jenis, memaksa Ali menikah dalam waktu satu bulan.
Ali yang menderita venustraphobia dan sering pingsan saat bertemu wanita cantik menjadi panik. Ali meminta bantuan ketiga temannya Anton, Yusuf, dan Imron untuk mencari solusinya, padahal ketiga sahabat Ali ini juga mempunyai masalah yang sama, mereka masih belum menikah dan lajang.
Atas nama solidaritas, Yusuf berusaha membujuk Anton dan Imron agar membantu Ali dengan berbagai cara untuk menemukan jodohnya. Namun, Yusuf sendiri sedang berjuang untuk mendapatkan pasangan idamannya, seorang gadis manis yang diam-diam dia kagumi dan cintai selama 10 tahun.
Foto/Imdb
Disutradarai Anggi Umbara, Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri dibintangi oleh Natasha Wilona, Acha Septriasa, Marsha Aruan hingga Ratu Felisha. Film ini menceritakan tentang lima tahun sejak Siena mendapatkan kemampuan untuk melihat kapan seseorang akan mati, dia masih sering merasa takut.
Ini merupakan rahasia yang dia sembunyikan dari dua temannya, Windy dan Rio. Siena hanya curhat pada Naya, seorang profesor dan psikolog klinis di kampus. Kemudian, suatu hari, kematian terjadi di kampus, tetapi kali ini Siena tidak melihat tanda-tanda. Hal ini mendorong Naya untuk kembali ke kampung halamannya, Desa Remetuk, untuk bertemu dengan Laras.
Berbekal pesan yang tertinggal, Siena ditemani Windy dan Rio dalam perjalanan ke Desa Remetuk. Saat musim panen semakin dekat, upaya bunuh diri berulang di Desa Remetuk, tetapi Siena, yang ingin membantu, tidak pernah bisa melihat tanda-tandanya. Siena, Windy, Rio, Naya, dan Naya dan Laras, tidak satupun dari mereka bisa lepas dari kutukan ini.
Foto/Imdb
Hao memiliki kemampuan retrokognisi, sebuah kemampuan melihat kejadian di masa lalu. Dengan kemampuannya, Hao menolong Sari seorang siswi SMK yang ternyata hilang diculik sosok pocong dengan kepala gundul yang menyeramkan. Bersama Rida sahabatnya, Hao berhasil menyelamatkan Sari, tapi perbuatan Hao ternyata membuat pocong gundul murka.
Teror demi teror mengancam keselamatan Hao. Dengan kemampuannya, dia mengintip masalalu pocong gundul yang mana semasa hidup rupanya seorang dukun hitam bernama Walisdi. Dia melakukan ritual kuno berbahaya, ritual yang membuatnya menjadi pocong gundul.
Jika dibiarkan, pocong gundul akan bergentayangan dan memakan lebih banyak korban. Karena itu, Hao harus melakukan upaya terbaiknya untuk menghentikan rencana jahat pocong gundul meski nyawa menjadi taruhannya.
Foto/Cinema XXI
Dibintangi oleh Vebby Palwinta dan Chand Kelvin, Satu Hari dengan Ibu mengisahkan tentang Dewa, seorang pemuda bermasalah yang terjebak dalam lingkaran waktu yang tiada akhir.
Setiap kali bangun, dia mengenang hari kematian ibunya. Dia sangat ingin melepaskan diri dari putaran waktu yang menyakitkan ini. Dalam prosesnya, Dewa sadar akan kesalahan yang diperbuatnya. Dengan bantuan Putri dan teman-temannya, dia terus berusaha menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih berbakti kepada ibunya.
Foto/Imdb
Petualangan Sherina 2 menceritakan tentang Sadam tumbuh menjadi seorang petualang sejati. Dia telah mengunjungi dan menjelajahi hampir seluruh kepulauan Indonesia.
Dalam perjalanannya, Sadam bertemu teman masa kecilnya, Sherina. Sherina dikenal sebagai perempuan pemberani, cerdas dan selalu berusaha mencapai yang terbaik. Sebagai seorang jurnalis, Sherina harus membuat liputan yang membawanya ke #adventureagain.
Foto/Imdb
Disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis, film ini menceritakan Nadia, yang hidup di ambang kematian. Dia tahu akan menjadi korban pengorbanan ayahnya. Sebagai hasil dari pengorbanan ini, ibunya meninggal secara tragis pada 2002.
10 tahun kemudian, saudara laki-laki Nadia, Yoga, mengalami nasib malang yang sama dengan ibu mereka. Di antara semua anggota keluarga, Nadia adalah satu-satunya yang tersisa.
Disutradarai oleh Riri Riza, Petualangan Sherina 2 mengusung genre laga dan petualangan. Film Indonesia tayang September 2023 lainnya juga menghadirkan kisah yang tidak kalah seru dan menarik.
Dibintangi oleh banyak artis Indonesia terkenal, deretan film ini didominasi oleh genre drama dan komedi. Tertarik untuk menontonnya? Pastikan Anda tidak melewati jadwal tayang film-film tersebut.
Film Indonesia Tayang September 2023
Berikut film Indonesia tayang September 2023 dilansir dari Imdb, Selasa (29/8/2023).
1. Sleep Call (7 September)
Foto/Imdb
Sleep Call dibintangi oleh Laura Basuki dan Bio One. Disutradarai oleh Fajar Nugros, film ini mengisahkan Dina, yang terlilit utang dan terpaksa bekerja di perusahaan pinjol (pinjaman online) ilegal.
Dia mencari pelarian dari kesepian melalui sesi sleep call dengan Rama, orang asing karismatik dari sebuah situs kencan. Namun, ketika hubungan mereka yang membuat ketagihan semakin dalam, serangkaian kematian yang tidak dapat dijelaskan menghantuinya, mengubah ketenangan menjadi obsesi yang mematikan.
2. Orpa (7 September)
Foto/Imdb
Orpa bercerita tentang seorang gadis remaja dengan kehidupan tragis. Dia nekat kabur dari desanya untuk melanjutkan pendidikan meski harus melalui ganasnya hutan Papua.
Digarap oleh Theo Rumansara, Orpa dibintangi mengusung genre drama. Film ini sebelumnya telah tayang dalam Jogja-NETPAC Asian Film Festival.
3. Air Mata di Ujung Sajadah (7 September)
Foto/Imdb
Air Mata di Ujung Sajadah menampilkan Titi Kamal, Fedi Nuril, dan Citra Kirana. Mengurung genre drama, film ini bercerita tentang tujuh tahun berlalu, Aqilla baru mengetahui bahwa anaknya, Baskara, ternyata masih hidup.
Baskara dibesarkan oleh Arif dan Yumna, pasangan yang hanya punya satu harapan: memiliki anak. Aqilla berangkat dari kehidupannya yang hampa di Eropa menuju Kota Solo untuk menyambut masa depan barunya.
4. Jomblo Fi Sabilillah (14 September)
Foto/Imdb
Mengusung genre drama, komedi, Jomblo Fi Sabilillah dibintangi oleh Ricky Harun. Film ini menceritakan tentang Ali yang belum pernah berkencan sebelumnya dan tidak mempunyai teman dekat wanita. Babe Hasan yang khawatir anak satu-satunya akan mengalami disorientasi dan tidak tertarik pada lawan jenis, memaksa Ali menikah dalam waktu satu bulan.
Ali yang menderita venustraphobia dan sering pingsan saat bertemu wanita cantik menjadi panik. Ali meminta bantuan ketiga temannya Anton, Yusuf, dan Imron untuk mencari solusinya, padahal ketiga sahabat Ali ini juga mempunyai masalah yang sama, mereka masih belum menikah dan lajang.
Atas nama solidaritas, Yusuf berusaha membujuk Anton dan Imron agar membantu Ali dengan berbagai cara untuk menemukan jodohnya. Namun, Yusuf sendiri sedang berjuang untuk mendapatkan pasangan idamannya, seorang gadis manis yang diam-diam dia kagumi dan cintai selama 10 tahun.
5. Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri (14 September)
Foto/Imdb
Disutradarai Anggi Umbara, Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri dibintangi oleh Natasha Wilona, Acha Septriasa, Marsha Aruan hingga Ratu Felisha. Film ini menceritakan tentang lima tahun sejak Siena mendapatkan kemampuan untuk melihat kapan seseorang akan mati, dia masih sering merasa takut.
Ini merupakan rahasia yang dia sembunyikan dari dua temannya, Windy dan Rio. Siena hanya curhat pada Naya, seorang profesor dan psikolog klinis di kampus. Kemudian, suatu hari, kematian terjadi di kampus, tetapi kali ini Siena tidak melihat tanda-tanda. Hal ini mendorong Naya untuk kembali ke kampung halamannya, Desa Remetuk, untuk bertemu dengan Laras.
Berbekal pesan yang tertinggal, Siena ditemani Windy dan Rio dalam perjalanan ke Desa Remetuk. Saat musim panen semakin dekat, upaya bunuh diri berulang di Desa Remetuk, tetapi Siena, yang ingin membantu, tidak pernah bisa melihat tanda-tandanya. Siena, Windy, Rio, Naya, dan Naya dan Laras, tidak satupun dari mereka bisa lepas dari kutukan ini.
6. Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul (21 September)
Foto/Imdb
Hao memiliki kemampuan retrokognisi, sebuah kemampuan melihat kejadian di masa lalu. Dengan kemampuannya, Hao menolong Sari seorang siswi SMK yang ternyata hilang diculik sosok pocong dengan kepala gundul yang menyeramkan. Bersama Rida sahabatnya, Hao berhasil menyelamatkan Sari, tapi perbuatan Hao ternyata membuat pocong gundul murka.
Teror demi teror mengancam keselamatan Hao. Dengan kemampuannya, dia mengintip masalalu pocong gundul yang mana semasa hidup rupanya seorang dukun hitam bernama Walisdi. Dia melakukan ritual kuno berbahaya, ritual yang membuatnya menjadi pocong gundul.
Jika dibiarkan, pocong gundul akan bergentayangan dan memakan lebih banyak korban. Karena itu, Hao harus melakukan upaya terbaiknya untuk menghentikan rencana jahat pocong gundul meski nyawa menjadi taruhannya.
7. Satu Hari dengan Ibu (21 September)
Foto/Cinema XXI
Dibintangi oleh Vebby Palwinta dan Chand Kelvin, Satu Hari dengan Ibu mengisahkan tentang Dewa, seorang pemuda bermasalah yang terjebak dalam lingkaran waktu yang tiada akhir.
Setiap kali bangun, dia mengenang hari kematian ibunya. Dia sangat ingin melepaskan diri dari putaran waktu yang menyakitkan ini. Dalam prosesnya, Dewa sadar akan kesalahan yang diperbuatnya. Dengan bantuan Putri dan teman-temannya, dia terus berusaha menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih berbakti kepada ibunya.
8. Petualangan Sherina 2 (28 September)
Foto/Imdb
Petualangan Sherina 2 menceritakan tentang Sadam tumbuh menjadi seorang petualang sejati. Dia telah mengunjungi dan menjelajahi hampir seluruh kepulauan Indonesia.
Dalam perjalanannya, Sadam bertemu teman masa kecilnya, Sherina. Sherina dikenal sebagai perempuan pemberani, cerdas dan selalu berusaha mencapai yang terbaik. Sebagai seorang jurnalis, Sherina harus membuat liputan yang membawanya ke #adventureagain.
9. Di Ambang Kematian (28 September)
Foto/Imdb
Disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis, film ini menceritakan Nadia, yang hidup di ambang kematian. Dia tahu akan menjadi korban pengorbanan ayahnya. Sebagai hasil dari pengorbanan ini, ibunya meninggal secara tragis pada 2002.
10 tahun kemudian, saudara laki-laki Nadia, Yoga, mengalami nasib malang yang sama dengan ibu mereka. Di antara semua anggota keluarga, Nadia adalah satu-satunya yang tersisa.
(dra)