LMAC Music Forall Fest Dihadiri 60 Ribu Penonton, Ganjar Pranowo: Luar Biasa

Minggu, 10 September 2023 - 11:40 WIB
loading...
LMAC Music Forall Fest...
Ganjar Pranowo ikut menghadiri konser LMAC Music Forall Fest hari kedua yang digelar di Lido Music & Arts Center, Bogor, pada Sabtu (9/9/2023) malam. Ia hadir bersama Hary Tanoesoedibjo, Executive Chairman MNC Group. Foto/MPI/Aldhi Chandra
A A A
BOGOR - Ganjar Pranowo ikut menghadiri konser LMAC Music Forall Fest hari kedua yang digelar di Lido Music & Arts Center, Bogor, pada Sabtu (9/9/2023) malam. Bakal calon presiden itu hadir bersama Hary Tanoesoedibjo, Executive Chairman MNC Group.

Ganjar dan Hary pun duduk bersebelahan untuk menikmati penampilan para musisi di LMAC Music Forall Fest.

Setelah menikmati penampilan dari line-up LMAC Music Forall Fest, Ganjar mengaku takjub dengan kapasitas penonton yang mencapai 60 ribu orang. Karena itu, ia merasa bahwa Indonesia sudah layak menjadi tuan rumah di negeri sendiri.



"Lihat saja penontonnya begitu banyak, luar biasa. Kita bisa jadi tuan rumah di tempat sendiri," kata Ganjar Pranowo saat ditemui di lokasi konser, Sabtu (9/9/2023) malam.

Selain itu, Ganjar juga kagum dengan kawasan Lido yang dipilih sebagai tempat untuk menyelenggarakan konser.

"Ada dua yang menarik buat saya. Pertama kawasannya, karena tadi Pak Hary cerita ini akan dibuat tempat syuting, menarik, sangat gede, menurut saya bagus. Bisa jadi tempat untuk industri kreatif," ujar Ganjar Pranowo.



Saat tiba di LMAC Music Forall Fest, Ganjar Pranowo langsung disuguhi penampilan grup asal Korea Selatan, Apink. Penampilan Apink sukses memberi kehangatan untuk para penonton di tengah sejuknya udara di Lido, Bogor.

Selain itu, Ganjar juga terlihat takjub menyaksikan penampilan musisi yang tampil di konser LMAC Music Forall Fest.

Sebagai informasi, LMAC Music Forall Fest hari kedua dihadiri oleh musisi dalam negeri dan Korea Selatan. Ada Apink, The Rose, Maliq & D’Essentials, GIGI, serta Weird Genius.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1903 seconds (0.1#10.140)