Single Kedua Amanda Caesa Bernuansa Lebih Sedih dan Galau

Rabu, 05 Agustus 2020 - 10:30 WIB
loading...
Single Kedua Amanda Caesa Bernuansa Lebih Sedih dan Galau
Amanda Caesa kembali hadir dengan single keduanya berjudul Half a Soul. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Penyanyi muda Amanda Caesa kembali hadir dengan single keduanya berjudul Half a Soul. Melalui single terbarunya ini putri komedian Parto Patrio dan Diena Risty tampak semakin serius menekuni karier di bidang tarik suara.

(Baca juga: Single Dynamite Bisa Tambah Rekor BTS )

Sebelumnya, gadis belia yang akrab disapa Amanda ini merilis single pertama berjudul Even If You Aren't There For Me (EIYATFM). Dan pada single terbarunya, Amanda mencoba bercerita tentang seseorang yang baru ditinggal oleh pasangannya.

" Lagu ini berkisah tentang seseorang yang ditinggal pasangannya, walaupun mereka sudah melewati susah-senang bersama. Cewek ini ingin tahu apa yang kurang dari dirinya hingga pasangannya meninggalkannya," ungkap Amanda dalam pernyataan tertulisnya, Selasa (4/8).

Inspirasi lirik lagu ini bukan berasal dari kisah pribadi Amanda, melainkan film-film yang biasa dia tonton dan cerita curhatan teman-temannya. "Enggak ceritain kisah sendiri karena belum berpengalaman. Aku cuma membayangkan gimana rasanya di posisi itu dan aku ceritain ke lirik lagu," ucapnya.

(Baca juga: Mau Tahu Lagu yang Sering Didengar Anggota BLACKPINK? Ini Daftarnya )

Dua single perdana Amanda memang sama-sama bercerita sedihnya seseorang ketika tidak dicintai balik pasangan. Akan tetapi masih terdapat perbedaan di dalamnya. EIYATFM bernada lebih gembira dan diiringi musik yang lebih fun, sementara Half a Soul bernuansa lebih sedih dan gambarkan kegalauan.

Amanda mengaku bahwa dirinya tidak butuh waktu lama untuk merampungkan Half a Soul. "Aku bikin lagu ini mulai dari awal Mei 2020, lalu diaransemen pada Juni, dan video klip dibuat pada awal Juli, jadi dikerjakan di masa pandemi yang mau tak mau mengharuskannya menjalankan aktivitas dari rumah saja," papar Amanda.

Seusai merilis single keduanya ini, Amanda berharap bisa segera merilis album dari lagu-lagu ciptaannya nanti tanpa banyak mengganggu pendidikannya di UIC Collage.

(Baca juga: Album Folklore Taylor Swift Disukai Warganet )

Sementara itu, demi menghibur para penggemar dan pecinta musik Tanah Air, Amanda akan melakukan kegiatan live streaming dalam rangka launching single Half a Soul pada 7 Agustus 2020, pukul 20.00-21.00 WIB di channel Youtube Amanda Caesa.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1825 seconds (0.1#10.140)