Pergi Kerja Makin Stylish, Intip Outfit Kantor Casual Kekinian!

Rabu, 25 Oktober 2023 - 15:41 WIB
loading...
Pergi Kerja Makin Stylish,...
Mau pergi kerja makin stylish dengan penampilan kekinian? Cobain deh tips mendapatkan outfit kantor casual, namun tetap rapi dan sopan. Foto/ MNC Media.
A A A
JAKARTA - Mau pergi kerja makin stylish dengan penampilan yang kekinian? Makanya, cobain deh beberapa tips untuk mendapatkan outfit kantor casual namun tetap rapi dan sopan.

Apalagi, belakangan ini gaya kasual kian digemari, tak terkecuali untuk style kerja. Terlebih, saat ini banyak kantor seperti perusahaan startup yang melonggarkan karyawan dengan mengenakan pakaian bebas asal tetap rapi.

Oleh karena itu, yuk coba tiru beberapa outfit kantor casual berikut ini!

1. Padukan Kaos dengan Blazer/Outer

Kaos merupakan salah satu item pakaian yang menjadi simbol casual look. Anda bisa menggunakan berbagai pilihan kaos sesuai selera, seperti kaos yang memiliki saku di dada, kaos dengan potongan crew neck, round neck, v-neck, dan lain sebagainya.

Jangan lupa untuk memilih kaos dengan bahan yang nyaman. Anda bisa menggunakan bahan katun yang menyerap keringat sehingga tidak mudah gerah saat digunakan sembari beraktivitas. Perhatikan juga warna kaos yang cocok dengan skin tone Anda.

Terakhir, padukan kaos dengan blazer atau outer jika Anda menginginkan look yang lebih rapi. Jangan lupa, pilih warna senada atau warna yang cocok dipadupadankan dengan kaos Anda supaya makin indah dipandang mata!

2. Gunakan Celana sebagai Bawahannya

Mengenakan celana dapat membuat Anda lebih leluasa saat beraktivitas ketimbang pakai rok. Selain itu, celana dapat membuat look Anda jadi lebih casual. Jadi, padukan kaos kesayangan Anda dengan berbagai jenis celana yang Anda miliki. Baik itu jeans, celana bahan, dan yang lainnya.

3. Kenakan Sepatu Kets

Sepatu kets akan membuat penampilan Anda jadi lebih casual. Selain itu, sepatu kets lebih nyaman dikenakan saat berjalan ketimbang Anda menggunakan sandal atau sepatu feminin seperti flat shoes atau high heels. Anda bisa menggunakan sneakers, slip on, loafers, oxford, dan lain sebagainya.

Supaya lebih kelihatan fashionable, pilih warna sepatu yang cocok dengan outfit yang sedang Anda gunakan. Anda bisa memilih warna sepatu yang senada dengan pakaian, celana, atau aksesoris yang sedang dipakai.

4. Tetap Kenakan Makeup

Walaupun Anda sedang mengenakan busana kasual, namun wajah harus tetap dipoles dengan makeup supaya lebih segar. Anda tidak perlu menggunakan banyak makeup, cukup lipstik untuk mewarnai bibir Anda supaya tidak pucat.

5. Padukan dengan Aksesoris

Supaya hasil OOTD maksimal, padukan busana Anda dengan aksesoris sesuai selera. Anda bisa menggunakan berbagai aksesoris seperti topi, tas, kalung, jam tangan, perhiasan, dan lain sebagainya.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda lakukan supaya outfit ke kantor jadi lebih casual. Supaya dompet nggak jebol saat membeli keperluan fashion Anda, belinya di AladinMall aja!

Serbu Payday Super Sale di AladinMall dengan diskon hingga 90% + gratis ongkir untuk berbagai keperluan yang berlaku hingga 30 Oktober 2023! Dapatkan juga ekstra diskon 15% dengan kode voucher GAJIANOK. Yuk buruan download aplikasi AladinMall di Google Play dan App Store buat belanja sebelum kehabisan!
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Libur Lebaran Makin...
Libur Lebaran Makin Nyaman dan Hemat: Diskon Rp80.000 untuk Tiket Pesawat
Tenun Troso Jepara:...
Tenun Troso Jepara: Keunikan Tradisi yang Kini Mendunia
Liburan Hemat dengan...
Liburan Hemat dengan Kereta! Diskon Rp25.000 Bikin Perjalanan Makin Nyaman
Anak Syahrini Kenakan...
Anak Syahrini Kenakan Kaus Kaki Seharga UMR, Netizen: Biaya Hidup Gue
Gaya Busana Mewah Meghan...
Gaya Busana Mewah Meghan Markle di Acara Masak Netflix, Kenakan Busana Puluhan Juta
Bukber di Hotel Makin...
Bukber di Hotel Makin Hemat! Diskon 15% dan Harga Mulai Rp80 Ribuan
Libur Lebaran Lebih...
Libur Lebaran Lebih Hemat! Hotel Super Nyaman Diskon 20%
Konferensi Bisnis: Investasi...
Konferensi Bisnis: Investasi Penting untuk Jangka Panjang Perusahaan
Cara Terbaik Merancang...
Cara Terbaik Merancang Program Incentive yang Berhasil dalam Perusahaan
Rekomendasi
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
BRICS: Tidak Ada yang...
BRICS: Tidak Ada yang Akan Percaya Dolar AS Lagi!
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin, Kamis 13 Maret 2025: Penemuan Jejak Rangga
6 menit yang lalu
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
44 menit yang lalu
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
1 jam yang lalu
Celine Evangelista Umrah...
Celine Evangelista Umrah Perdana usai Mualaf: Aku Bersaksi Tidak Ada Tuhan Selain Allah
2 jam yang lalu
Profil dan Biodata Bobon...
Profil dan Biodata Bobon Santoso Youtuber Masak yang Kini Mualaf, Istrinya Langsung Unfollow
2 jam yang lalu
Pangeran Harry Ancam...
Pangeran Harry Ancam Raja Charles, Tidak Buat Putusan atas Gelar Meghan Markle
3 jam yang lalu
Infografis
Persaingan Top Skor...
Persaingan Top Skor Liga Champions 2024/2025 Makin Sengit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved