5 Manfaat Oatmeal, Viral Gegara Netizen Debat Sarapan Sehat Murah Meriah

Jum'at, 27 Oktober 2023 - 05:03 WIB
loading...
5 Manfaat Oatmeal, Viral...
Sarapan sehat murah meriah di Indonesia menjadi perdebatan panjang netizen di media sosial hingga menjadi viral. Foto/ times of india
A A A
JAKARTA - Sarapan sehat murah meriah di Indonesia menjadi perdebatan panjang netizen di media sosial hingga menjadi viral.

Perdebatan tersebut bermula dari cuitan pakar kuliner Arie Parikesit yang menyebut orang-orang Asia Tenggara, seperti di Indonesia cenderung sering mengonsumsi sarapan yang terlalu banyak mengandung karbohidrat dibanding protein.

“Di Asia Tenggara, sarapan kita tuh yang proteinnya termasuk paling sedikit nggak sih? Carbsnya sekebon,” ujar Arie, melalui akun X-nya, @arieparikesit, dikutip Kamis, (26/10/2023).



Cuitan Arie itu pun mendapat berbagai respons dari netizen. Salah satu yang mencuri perhatian adalah komentar dari aku @aftufin yang menyebut sarapan overnight oats dengan susu lebih sehat dan kaya protein. Harganya juga terbilang murah meriah dan setara dengan seporsi nasi uduk.

“Ayo guys sarapan overnight oats + susu. Harganya setara ko sama harga seporsi nasi uduk!!!” balas Fitri melalui akun @aftufin itu.

Komentarnya itu pun langsung ramai dan membuat banyak netizen yang penasaran dengan pernyataan itu. Bila dilihat dari sisi kesehatan, oat merupakan gandum utuh yang mengandung karbohidrat dan serat yang baik untuk tubuh.

Dilansir dari Healthline, oat merupakan sumber protein berkualitas tinggi, dengan keseimbangan asam amino esensial yang baik. Oat kaya akan vitamin, mineral, dan senyawa tanaman antioksidan penting.

Dengan berbagai kandungan yang bagus untuk tubuh, lantas apa saja sih manfaat oat untuk kesehatan?

Manfaat Oatmeal

1. Mengurangi risiko hipertensi

Selain itu, oatmeal juga dapat membantu mengurangi risiko hipertensi. Sebab di dalam oatmeal mengandung antioksidan, yaitu zat yang dapat meningkatkan produksi nitric oxide yang berperan dalam mengatur pembuluh darah sehingga dapat mengurangi risiko hipertensi.

2. Menjaga kadar kolesterol

Di dalam oatmeal mengandung zat beta glucan yang dapat menurunkan kolesterol dalam darah dan serat larut. Kedua zat ini berperan dalam menghambat penyerapan kolesterol jahat (LDL) pemicu serangan jantung dan stroke.

3. Menurunkan berat badan

Manfaat oat yang pertama adalah dapat membantu menurunkan berat badan. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, oat mengandung karbohidrat dan serat sehingga membuat tubuh kenyang lebih lama.

Selain untuk orang-orang yang sedang menjalani diet, oat juga bagus dikonsumsi untuk penderita obesitas sehingga tetap bisa mengonsumsi karbo tanpa kandungan gluten di dalamnya.


4. Melancarkan pencernaan

Masalah gangguan pencernaan banyak dialami oleh masyarakat. Hal itu disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya kurang serat. Nah bagi kamu yang mengalami masalah pencernaan bisa rutin konsumsi oatmeal. Karena oatmeal ini membantu mendorong pertumbuhan bakteri baik di saluran pencernaan.

5. Mencegah radikal bebas

Oatmeal juga disebut sebagai makanan yang memiliki sumber antioksidan di dalam tubuh. Kandungan polifenol dalam oatmeal dapat mencegah radikal bebas yang memicu terjadinya berbagai masalah kesehatan, seperti kardiovaskular, masalah kulit dan lain sebagainya.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1751 seconds (0.1#10.140)