Cerita Febrina Fransisca Dapat Hadiah Rp50 Juta usai Juarai Trending Star 2023

Rabu, 22 November 2023 - 22:00 WIB
loading...
Cerita Febrina Fransisca...
Febrina Fransisca berbagi cerita seru saat menjadi juara ajang pencarian bakat Trending Star 2023. Foto/ MPI.
A A A
JAKARTA - Febrina Fransisca berbagi cerita seru saat menjadi juara ajang pencarian bakat Trending Star 2023. Salah satunya mendapat hadiah Rp50 juta.

Tidak hanya itu, Febrina Fransisca yang menjadi pemenang juga berkesempatan untuk dibuatkan single lagu serta music video yang akan diproduksi di luar negeri di bawah naungan label musik HITS Records dan manajemen Star Media Nusantara.

Febrina Fransisca yang mendapat uang puluhan juta rupiah itu mengaku akan memanfaatkan uang tersebut untuk pengembangan diri di dunia tarik suara.



"Hadiahnya aku mendapatkan Rp50 juta dari Trending Star dan Rp20 juta dari Darma Express kayak klinik kecantikan gitu. Kalau sampai saat ini aku belum tahu, tetapi tujuannya aku gunakan untuk pengembangan karier," kata Febrina Fransisca di MNC Studios, di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (22/11/2023).

Terkait pengembangan karier, Febrina berkeinginanmembuat karya sendiri di dunia tarik suara. Meski berbekal pengalaman minim, namun setidaknya dia telah menciptakan lagu "Aku Tak Sanggup" yang dibawakan di babak Grand Final Trending Star 2023.

"Juara satu buka akhir tetapi hebat banget perjuangan di diri aku, dimana aku lakukan setelah ini, aku ingin berkarya dan Trending Star membuka jalan aku untuk bisa bikin lagu," ucap Febrina.



Oleh sebab itu, perempuan 30 tahun ini membocorkan untuk mengeluarkan single terbarunya bersama Hits Record. Tetapi, ia belum memastikan waktunya.

"Kita masih ngobrol pihak Hits Record untuk lagunya apa dan sebagainya, tetapi untuk hal itu nanti akan dikasih tahu lebih lanjut gitu, yang pastinya nggak lama kok," tutur Febrina.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1576 seconds (0.1#10.140)