Produk Vege Vibes Disambut Antusias di Earth Festival 2023

Selasa, 12 Desember 2023 - 03:00 WIB
loading...
Produk Vege Vibes Disambut...
Vege Vibes kehabisan produk bahkan sebelum acara selesai di Earth Festival 2023. Acara ini diselenggarakan di Tribeca Park, Central Park Mall Jakarta. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Vege Vibes kehabisan produk bahkan sebelum acara selesai berlangsung di Earth Festival 2023. Acara ini sukses diselenggarakan di Tribeca Park, Central Park Mall Jakarta, 20-22 Oktober 2023.

Produk yang menawarkan olahan kacang kedelai dan jamur ini menjadi perhatian banyak pengunjung karena inovasi produknya yang sedemikian rupa menyerupai daging asli yaitu "Bukan Dendeng dan Bukan Abon". Permintaan yang luar biasa mengakibatkan seluruh produk Vege Vibes habis terjual sebelum berakhirnya festival.

"Kita kaget juga sih atas minat dan daya tarik pengunjung akan produk kami, banyak juga yang tertipu tekstur dan rasa dendengnya. Sebenarnya masih banyak nih pengunjung yang dateng ke stand dan mau nyobain produk kami, tapi sudah ludes terjual semua tiga jam sebelum acara selesai," jelas Business Development Vege Vibes, Sherli.



Kehadiran tokoh-tokoh terhormat menambah kemegahan festival ini. Kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno, serta Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie. Partisipasi langsung mereka menggarisbawahi pentingnya komitmen Vege Vibes dalam mempromosikan usaha lokal yang berkelanjutan dan kreatif.

Meskipun panas-panasan, festival ini dihadiri oleh ribuan pengunjung yang tetap antusiasme dalam beragam macam kegiatan seperti Talkshow & Seminar, Vegan Baazar, Cooking Demo, Donor Darah, Eartharium Art Installation, Competition, Doorprize dan masih banyak lagi.

Acara Earth Festival 2023 berbasis lingkungan dengan tema "Culture of Humanity: Honoring the Earth and Respecting All Beings", menjadi sorotan bagi para pengunjung serta meningkatkan kesadaran akan isu-isu lingkungan serta keberlangsungan hidup.



Sama seperti Earth Festival 2023, Vege Vibes juga berusaha untuk menjadi pemimpin dalam mendorong perubahan positif menuju keberlanjutan tersebut melalui produk-produk vegannya. Kesuksesan tahun ini memberikan dorongan energi untuk terus melanjutkan perjuangan ini di masa mendatang.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1192 seconds (0.1#10.140)