Ini Beda Sinetron Tukang Bubur Pengen Naik Haji dari Versi Sebelumnya

Selasa, 02 Januari 2024 - 19:01 WIB
loading...
Ini Beda Sinetron Tukang Bubur Pengen Naik Haji dari Versi Sebelumnya
Sinetron Tukang Bubur Pengen Naik memiliki perbedaan dengan versi sebelumnya.Foto/ MPI.
A A A
DEPOK - Sinetron Tukang Bubur Pengen Naik menjadi kado istimewa bagi pemirsa setia RCTI di awal 2024. Pasalnya, sinetron ini memiliki perbedaan dengan versi sebelumnya.

Sutradara Tukang Bubur Pengen Naik, Yogi Yose menjelaskan pembeda sinetron ini dari versi sebelumnya.



"Wajib ditonton karena disini kita mendapat banyak pelajaran bahwa kita sayang sama orangtua dan sebagai anak kita harus wujudkan mimpi orangtua," ujar Yogi Yose dalam acara syukuran Tukang Bubur Pengen Naik Haji di Kawasan Cilodong, Depok, Jawa Barat, Selasa (2/1/2023).

Selain alur cerita, Yogi menyebut kehadiran artis muda juga menjadi manuver dalam menyuguhkan tontonan keluarga yang menarik.

"Kita mau bikin lebih fresh, tapi juga tidak melupakan pemain seniornya, bahkan kita juga akan memainkan lagi salah satu tokoh itu juga orang tua yang bisa memainkan itu," jelas Yogi.

"Bukan sama Omar Daniel aja, sama Isel semuanya ya, sangat membantu saya lah," imbuhnya.

Sementara itu, Omar Daniel yang dipercaya memerankan karakter utama bernama Syamsul mengaku antusias terlibat dalam garapan MNC Pictures ini.



Dia optimistis karakter protagonisnya bisa membawa pengaruh positif bagi masyarakat yang menonton.

"Di sini aku berperan sebagai Syamsul dia itu pemuda disebuah desa lah, semua yang dilakukan itu positif, dia anak yang sabar, dia sangat cinta ibunya, dia rela melakukan apapun demi bisa membahagiakan ibunya, dan bermanfaat bagi orang lain," tutur aktor 28 tahun ini.
(tdy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1596 seconds (0.1#10.140)