Ernest Prakasa Terkagum-kagum Nonton The Addams Family Musical Comedy: Rapi Banget

Sabtu, 27 Januari 2024 - 22:03 WIB
loading...
Ernest Prakasa Terkagum-kagum...
Ernest Prakasa terpukau saat menyaksikan ‘The Addams Family Musical Comedy’ di TIM, Sabtu (27/1/2024). Foto/ mpi.
A A A
JAKARTA - Aktor sekaligus sutradara dan produser film Ernest Prakasa terpukau saat menyaksikan pertunjukkan ‘The Addams Family Musical Comedy’ di Teater Besar Taman Ismal Marzuki, Jakarta, Sabtu (27/1/2024).

Ernest yang memiliki jam terbang tinggi di dunia seni teater, baik sebagai pemeran maupun sutradara mengaku penyelenggaraan ‘The Addams Family Musical Comedy’ cukup sukses dari segi teknis.



“Secara teknis sangat rapi dan sangat well prepare karena kan ini show satu yah. Biasanya kalau kita bikin kayak gini-gini tuh suasananya masih akan jadi show yang paling berisiko. Karena masih banyak yang grogi, intonasinya masih banyak yang perlu dievaluasi lagi,” ujar Ernest.

“Tapi tadi semuanya rapi, terutama tuh biasanya kalau dari pengalamanku di show satu tuh masalah sound system. Kadang-kadang tuh suara mikrofonnya kecil, orang nyanyi nggak kedengaran,” tutur dia lagi.

Ernest menilai, Arendi Production (Arendi) sebagai pihak penyelenggara sekaligus promotor cukup sukses menampilkan pertunjukkan drama musikal yang sangat baik dan terencana.

“Nah ini dari show satu semuanya sudah rapi banget. Berarti teman-teman Arendi mempersiapkannya dengan sangat baik dan sangat terencana,” ungkapnya.

Tak hanya dari segi teknis, Ernest juga cukup terpukau dengan penampilan para pemain ‘The Addams Family Musical Comedy’ yang seluruhnya masih sangat muda.

Salah satunya, sang putri sulung, Sky Solana, yang ternyata juga menjadi salah satu pemain drama musikal tersebut, dengan memerankan tokoh Maria.

“Aktingnya mah udah nggak usah diragukan lagi lah. Bagus-bagus ya, walaupun aku nggak kenal semua siapa-siapa yang main, kecuali ada satu anakku di belakang, kalau anakku aku kenal,” tutur Ernest.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cerita Pilu Sutradara...
Cerita Pilu Sutradara Palestina Pemenang Oscar sebelum Dibebaskan Israel, Kepalanya Ditendang bak Bola
Profil Hamdan Ballal,...
Profil Hamdan Ballal, Sutradara No Other Land yang Ditangkap Tentara Israel usai Dianiaya
Kronologi Hamdan Ballal...
Kronologi Hamdan Ballal Sutradara No Other Land Diserang dan Ditangkap Militer Israel
Drama Musikal MAR Sukses...
Drama Musikal MAR Sukses Besar, Pertunjukan Perdana Disambut Standing Ovation Ribuan Penonton
City of Love Perpaduan...
City of Love Perpaduan Musikal dan Sinema yang Menghadirkan Cinta Lebih Bermakna
Drama Musikal City of...
Drama Musikal City of Love, Hadirkan Kisah Penuh Cinta di Hari Kasih Sayang
Sutradara Bayaran Tertinggi...
Sutradara Bayaran Tertinggi di Dunia Raih Rp1,6 Triliun per Film, Bukan Steven Spielberg atau James Cameron
James Cameron Bikin...
James Cameron Bikin Avatar 3 Makin Cerdas: Bisa Membuat Darah Anda Mendidih
Hanung Bramantyo Kembali...
Hanung Bramantyo Kembali ke Panggung Teater dengan Drama Musikal Sinematik City of Love
Rekomendasi
Strategi Cage Stalling...
Strategi Cage Stalling Bikin Geger UFC, Alex Pereira Usulkan Perubahan Aturan!
Polda Metro Jaya Luncurkan...
Polda Metro Jaya Luncurkan Hotline 110, Petugas Siaga 24 Jam untuk Layani Pemudik
Jay Idzes Ungkap Bangga...
Jay Idzes Ungkap Bangga Bermain di Serie A untuk Indonesia
Berita Terkini
Skandal Baru! Ajil Ditto...
Skandal Baru! Ajil Ditto Frustasi, Giulio Parengkuan Dihantui Masalah Baru di Culture Shock 7
17 menit yang lalu
Celine Evangelista Lebaran...
Celine Evangelista Lebaran di Makkah, Bagikan Suasana Takbiran Penuh Haru Berlatar Masjidilharam
1 jam yang lalu
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Setelah Menang, Terus Balik Lagi? Pukul 12.30 WIB, hanya di iNews
2 jam yang lalu
Raih Kemenangan Idulfitri...
Raih Kemenangan Idulfitri dengan Film-film Terbaik dan Seru hanya di RCTI!
3 jam yang lalu
Tenny Tap Ungkap Kisah...
Tenny Tap Ungkap Kisah Perempuan Cantik yang Diteror Genderewo
4 jam yang lalu
Farel Tarek Hadirkan...
Farel Tarek Hadirkan Sitkom Lebaran yang Penuh Kelucuan dan Relate Banget!
5 jam yang lalu
Infografis
8 Kampus dengan Jurusan...
8 Kampus dengan Jurusan Ilmu Komputer Terbaik Versi THE WUR 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved