Angela Gilsha Gugup Sinetron Cinta Berakhir Bahagia Tayang Perdana

Selasa, 05 Maret 2024 - 23:55 WIB
loading...
Angela Gilsha Gugup...
Angela Gilsha mengaku gugup sinetron Cinta Berakhir tayang perdana di RCTI hari ini. Ini merupakan pertama kalinya dia bermain dalam sinetron MNC Pictures. Foto/Selvianus Kopong Basar
A A A
JAKARTA - Angela Gilsha mengaku gugup sinetron Cinta Berakhir Bahagia yang dibintanginya tayang perdana di RCTI hari ini, Selasa (5/3/2024). Terlebih, ini merupakan pertama kalinya dia bermain dalam sinetron karya MNC Pictures tersebut.

Karena itu, Angela merasa senang membintangi sinetron Cinta Berakhir Bahagia lantaran dirinya menemukan lingkungan kerja baru. Dia dan pemain lainnya pun telah memberikan penampilan yang terbaik untuk menghibur penonton.

"Deg-degan banget pasti dan excited karena ini syuting perdana di MNC. Jadi dunia kerja baru, lingkungan baru dan semuanya benar-benar bagus selama syuting," kata Angela di kawasan Cibubur, Jakarta Timu, Selasa (5/3/2024).

"Aku happy banget semua pemain baik-baik apalagi mau tayang sebentar lagi. Head to head sama rating satu sekarang agak deg-degan tetapi selama ini kami memberikan terbaik," sambungnya.



Dalam sinetron ini, perempuan kelahiran Denpasar 29 tahun lalu itu berperan sebagai Adisti. Dia tidak menampik sempat menemukan sejumlah tantangan dengan tokoh yang dibintanginya.

"Di awal-awal sinetron ada ini untuk karakter. Aku butuh proses pelan-pelan banget baru bisa masuk ke situ karena di awal-awal kayak masih agak sulit," jelasnya.

Di sisi lain, Angela menemukan banyak kesamaan dengan Adisti. Sebab, tokoh tersebut sama seperti karakternya di kehidupan sehari-hari. Sehingga artis cantik ini tidak begitu kesulitan untuk mendalami karakter yang diperankannya.

"Banyak kesamaan. Jadi kadang aku masukin pernah terjadi dalam hidup aku. Adisti itu sama-sama anak pertama, tulang punggung keluarga, aku masukin kayak related banget biayain orang tua dan keluarga," pungkasnya.



Cinta Berakhir Bahagia bercerita tentang Angela Gilsha sebagai Adisti, Krisjiana sebagai Pasha, Rendi Jhon sebagai Reno dan Laura Moane sebagai Ayu. Adisti, gadis cantik yang menjadi tulang punggung keluarga, hampir menjadi pekerja seks komersial (PSK) untuk melunasi utang keluarganya.

Namun, takdir mempertemukan dirinya dengan Pasha. Dia merupakan pria terhormat dari keluarga kaya raya. Tanpa mereka ketahui bahwa keduanya adalah anak yang ditukar saat bayi. Keduanya jatuh cinta, namun ditentang oleh keluarga Pasha.

Cinta Berakhir Bahagia dijadwalkan tayang setiap hari di RCTI pada pukul 19.45 WIB.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1449 seconds (0.1#10.140)