Lebih dari Sekadar Akting, Ardy Octaviand Bagikan Tips Jitu Bangun Chemistry Pemain Series Pay Later

Rabu, 06 Maret 2024 - 13:58 WIB
loading...
Lebih dari Sekadar Akting,...
Ardy Octaviand memiliki pendekatan unik untuk membantu para pemain membangun chemistry dan membaur ke dalam karakter masing-masing. Foto/Instagram Ardy Octaviand
A A A
JAKARTA - Membangun chemistry antarpemain merupakan salah satu kunci utama dalam menghasilkan sebuah film atau series yang berkualitas. Hal ini juga menjadi fokus utama Surya Ardy Octaviand, produser sekaligus sutradara series Vision+ Originals Pay Later dalam mengarahkan para pemainnya.

Berbeda dengan proses reading pada umumnya, Ardy memiliki pendekatan unik untuk membantu para pemain membangun chemistry dan membaur ke dalam karakter masing-masing.

“Untuk proses reading tuh biasanya saya one on one dulu sebelum saya gabungin satu sama lain. Saya juga ceritain latar belakang karakter lain yang akan mereka hadapi nanti,” ujar Ardy kepada tim Vision+.



Ardy juga menceritakan latar belakang karakter lain yang akan dihadapi para pemain. Hal ini membantu pemain memahami bagaimana karakter mereka berinteraksi dengan karakter lain dalam cerita.

Tahap selanjutnya, jika pemain sudah saling mengenal karakter masing-masing, mereka siap untuk membangun chemistry melalui interaksi dan pemahaman yang lebih mendalam.

"Jadi ketika mereka sudah ke bentuk karakternya, baru kita duduk bareng dengan karakter yang lain yang ada di cerita. Jadi sudah saling kenal secara karakter, selebihnya sejalan dengan proses reading pasti chemistry-nya akan terbangun," jelas Ardy.

Pendekatan Ardy Octaviand dalam membangun chemistry terbukti membawa hasil positif. Para pemain mampu menampilkan chemistry yang kuat dan apik dalam series Pay Later. Hal ini membuat series tersebut terasa lebih hidup dan menarik untuk disaksikan.



Series Pay Later mengisahkan tentang seorang karyawan bernama Tika yang hobi berbelanja barang-barang dengan sistem hutang atau pay later. Tika yang tiba-tiba dipecat kehabisan uang dan tak mampu membayar. Secara mengejutkan, Tika malah mendapatkan pekerjaan sebagai penagih utang atau debt-collector.

Nantikan series Pay Later yang akan tayang perdana pada 29 Maret 2024 di Vision+, untuk mengetahui di balik layar dunia pay later yang sering jadi andalan sekaligus meneror penggunanya!

Unduh aplikasi Vision+ di Google Play Store dan App Store di sini atau kunjungi www.visionplus.id. Informasi lebih lanjut mengenai Vision+, silahkan ikuti akun media sosial resmi Vision+ di @visionplusid (Facebook, Instagram, Twitter, TikTok), atau WhatsApp ke 0888 8000 00.

Vision+, Happiness, Anytime, Anywhere!
#originalseries #visionplus #PayLater
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1679 seconds (0.1#10.140)