10 Film Horor dengan Poster Menyesatkan, Nomor Terakhir 'Jual' Wajah Drew Barrymore
loading...
A
A
A
JAKARTA - Poster film memiliki peran penting dalam memberikan gambaran kepada penonton tentang sebuah film. Pada genre horor, beberapa poster film berani untuk menampilkan "kecurangan" sehingga menyesatkan penonton dan tidak menunjukkan representasi isi dari film tersebut.
Poster film merupakan salah satu pemasaran yang penting dalam industri perfilman untuk menarik perhatian dan menimbulkan minat penonton terhadap suatu film. Dalam genre horor, poster sering kali memperlihatkan gambar-gambar menakutkan yang bertujuan untuk menjanjikan pengalaman mencekam bagi penonton.
Namun, tidak jarang terjadi bahwa poster tersebut menggunakan strategi yang menyesatkan dengan menyajikan gambar-gambar yang tidak terlalu signifikan dalam pengembangan alur cerita sehingga esensi sebenarnya dari film tersebut tidak benar-benar dirasakan.
Berikut daftar poster film horor yang dianggap menyesatkan.
IMDb
Poster Chopping Mall yang menampilkan tangan robot memegang tas belanja berisi kepala manusia dan potongan tubuh lainnya, menimbulkan ekspektasi akan adegan mengerikan dalam film. Ketika penonton menonton film tersebut, mereka menemukan bahwa robot-robot tersebut jauh dari menakutkan seperti yang digambarkan dalam poster.
Tiga robot yang dikenal sebagai Pelindung 1, 2, dan 3 memiliki penampilan yang tidak menakutkan bagi penonton, bahkan tak memiliki tangan sama sekali. Tidak ada pula adegan pemotongan tubuh seperti yang tergambar dalam poster.
IMDb
Film Dead Alive menampilkan poster yang menyesatkan dengan gambar tengkorak kecil yang tidak ada hubungannya dengan film zombie ini. Bahkan, tidak ada adegan seperti itu di dalam film.
Poster ini menimbulkan harapan yang tidak realistis pada penonton. Bayi zombie dalam film ini, meskipun sedikit mirip dengan gambar tengkorak, namun tidak memiliki kesamaan yang signifikan. Bayi zombie itu pun menampilkan adegan yang jauh lebih mengerikan dan tidak ada kaitannya dengan adegan gambar yang ditampilkan di poster.
IMDb
Film ini mengajak penonton dengan memperkenalkan kembali karakter ikonis, Ash Williams dan pacarnya, Linda, yang menjalani liburan di sebuah kabin terpencil. Namun, liburan mereka berubah menjadi mimpi buruk ketika keduanya menemukan sebuah rekaman mantra yang melepaskan iblis jahat yang menguasai manusia dan mengubah mereka menjadi roh-roh setan.
Poster Evil Dead II sangat menyesatkan karena hanya menampilkan wajah tengkorak dengan mata cokelat yang menatap ke samping. Tidak ada tengkorak hidup yang muncul dalam sekuel Evil Dead ini, sehingga gambar poster tersebut sama sekali tidak relevan dengan isi film.
IMDb
Film The Day the Earth Stood Still yang mengusung genre sci-fi mengambil latar belakang Perang Dingin di Amerika Serikat, di mana seorang alien humanoid bernama Klaatu mendarat di Washington D.C. dengan membawa sebuah pesan yang bisa mengubah takdir umat manusia.
Poster film ini memunculkan pertanyaan yang sulit dijawab oleh film tersebut seperti "mengapa robot pendamping Klaatu, Gort, sangat dominan di poster?", dan "kenapa ada kaki monyet yang menyerang bumi muncul begitu kita melihat poster tersebut?". Namun, ketika kita menonton filmnya, kita menemukan bahwa kedua pertanyaan ini tidak sepenuhnya dapat terjawab dalam cerita sebenarnya.
IMDb
Dalam film horor series Friday the 13th, biasanya poster-poster ini menampilkan aktor Jason Voorhees menggunakan topeng hoki ikoniknya dalam berbagai bentuk. Namun, poster untuk film Friday the 13th Part VIII: Jason Takes Manhattan mendapat sorotan khusus.
Ada sesuatu yang membuatnya menarik antara perbedaan poster dan kenyataan filmnya. Meskipun judulnya berjanji bahwa Jason Voorhees akan "mengambil" Manhattan, kebanyakan adegan dalam film sebenarnya terjadi di kapal pesiar, dan kita baru melihat adegan di Manhattan setelah lebih dari satu jam film dimulai.
IMDb
Film horor Ghoulies menceritakan perjalanan Johnathan Graves, yang setelah menerima warisan dari ayahnya dan ternyata pemimpin pemuja setan, mengadakan pesta dengan teman-temannya. Tanpa sengaja, mereka memanggil Ghoulies saat melakukan ritual misterius.
Ketika melihat poster film Ghoulies, sulit untuk percaya bahwa makhluk menyeramkan itu benar-benar berasal dari toilet. Namun, dalam kenyataannya, adegan tersebut hanya berlangsung sebentar dalam film dan tidak seseram yang tergambar dalam poster. Meskipun Ghoulie benar-benar muncul dari dalam toilet, hal itu hanya terjadi dalam beberapa detik dan tidak seperti yang terlihat di poster dengan pakaian lucu.
IMDb
Poster film Happy Birthday to Me memang terlihat mencolok dengan gambar salah satu karakter yang ditusuk oleh shish kebab melalui mulutnya. Namun, kenyataannya, adegan ini hanya sebentar dalam film dan tidak seheboh yang terlihat di poster.
Poster tersebut mencoba memikat penonton dengan adegan dramatis itu, namun kematian yang ditampilkan sebenarnya bukanlah bagian utama dari plot film. Selain itu, karakter yang tertusuk dalam poster tidak sama dengan yang sebenarnya, dan informasi yang diberikan tak akurat.
IMDb
The Happening, salah satu karya film dari sutradara M. Night Shyamalan, dikenal bukan hanya kritik negatifnya, tetapi juga karena poster yang menyesatkan yang sulit dipercaya. Poster film ini menjadi topik pembicaraan di kalangan penggemar film karena tidak mencerminkan isi sebenarnya dari cerita yang ditampilkan di layar.
Dalam poster tersebut, kita melihat gambar kota dengan gedung-gedung yang melengkung dan beberapa kertas beterbangan, yang tidak mencerminkan apa yang terjadi dalam film. Tidak ada pohon atau rumput yang terlihat di poster, padahal tanaman adalah fokus utama dalam alur cerita.
IMDb
Frogs dalam film ini menampilkan amfibi tidak hanya menjadi bintang utama yang menakutkan, tetapi juga berbagai hewan lain seperti kadal, ular, aligator, kura-kura, tarantula, dan lintah yang ikut ambil bagian dalam serangan mematikan.
Poster film Frogs dapat menyesatkan sebagian penonton dengan menampilkan katak yang terlihat besar, mengerikan, dan haus darah manusia. Namun, kenyataan dalam film ini berbeda. Semua makhluk dalam film ini berukuran normal dan tidak ada yang berpotensi untuk menyerang manusia.
Gambar katak dengan tangan di mulutnya pada poster hanyalah trik visual yang menciptakan kesan palsu tentang isi film. Poster tersebut, meskipun menarik secara visual, tidak sepenuhnya mencerminkan apa yang sebenarnya ditampilkan dalam film.
IMDb
Film Scream mengisahkan petualangan remaja bernama Sidney Prescott, yang menjadi target seorang pembunuh berantai yang dikenal sebagai Ghostface.
Poster yang menyesatkan dari film Scream telah memicu diskusi hangat sejak pertama kali dirilis. Dengan wajah mencolok Drew Barrymore dalam poster, poster tersebut menciptakan kesan bahwa Barrymore adalah karakter utama dalam cerita. Ketika penonton menyaksikan film, mereka disuguhi dengan kejutan besar.
Meskipun Barrymore muncul dalam poster film ini, karakter yang diperankannya melalui Casey Becker sebenarnya akan terbunuh dalam adegan pembuka film ini sehingga waktu layarnya kurang dari 15 menit.
Poster dari film-film dengan genre horor di atas dianggap menyesatkan karena menampilkan gambar-gambar yang menciptakan harapan palsu tentang apa yang sebenarnya akan dilihat penonton dalam film tersebut. MG/Muflihati Chairunnisa
Poster film merupakan salah satu pemasaran yang penting dalam industri perfilman untuk menarik perhatian dan menimbulkan minat penonton terhadap suatu film. Dalam genre horor, poster sering kali memperlihatkan gambar-gambar menakutkan yang bertujuan untuk menjanjikan pengalaman mencekam bagi penonton.
Namun, tidak jarang terjadi bahwa poster tersebut menggunakan strategi yang menyesatkan dengan menyajikan gambar-gambar yang tidak terlalu signifikan dalam pengembangan alur cerita sehingga esensi sebenarnya dari film tersebut tidak benar-benar dirasakan.
Berikut daftar poster film horor yang dianggap menyesatkan.
Film Horor dengan Poster Menyesatkan
1. Chopping Mall (1986)
IMDb
Poster Chopping Mall yang menampilkan tangan robot memegang tas belanja berisi kepala manusia dan potongan tubuh lainnya, menimbulkan ekspektasi akan adegan mengerikan dalam film. Ketika penonton menonton film tersebut, mereka menemukan bahwa robot-robot tersebut jauh dari menakutkan seperti yang digambarkan dalam poster.
Tiga robot yang dikenal sebagai Pelindung 1, 2, dan 3 memiliki penampilan yang tidak menakutkan bagi penonton, bahkan tak memiliki tangan sama sekali. Tidak ada pula adegan pemotongan tubuh seperti yang tergambar dalam poster.
2. Dead Alive (1992)
IMDb
Film Dead Alive menampilkan poster yang menyesatkan dengan gambar tengkorak kecil yang tidak ada hubungannya dengan film zombie ini. Bahkan, tidak ada adegan seperti itu di dalam film.
Poster ini menimbulkan harapan yang tidak realistis pada penonton. Bayi zombie dalam film ini, meskipun sedikit mirip dengan gambar tengkorak, namun tidak memiliki kesamaan yang signifikan. Bayi zombie itu pun menampilkan adegan yang jauh lebih mengerikan dan tidak ada kaitannya dengan adegan gambar yang ditampilkan di poster.
3. Evil Dead II (1987)
IMDb
Film ini mengajak penonton dengan memperkenalkan kembali karakter ikonis, Ash Williams dan pacarnya, Linda, yang menjalani liburan di sebuah kabin terpencil. Namun, liburan mereka berubah menjadi mimpi buruk ketika keduanya menemukan sebuah rekaman mantra yang melepaskan iblis jahat yang menguasai manusia dan mengubah mereka menjadi roh-roh setan.
Poster Evil Dead II sangat menyesatkan karena hanya menampilkan wajah tengkorak dengan mata cokelat yang menatap ke samping. Tidak ada tengkorak hidup yang muncul dalam sekuel Evil Dead ini, sehingga gambar poster tersebut sama sekali tidak relevan dengan isi film.
4. The Day the Earth Stood Still (1951)
IMDb
Film The Day the Earth Stood Still yang mengusung genre sci-fi mengambil latar belakang Perang Dingin di Amerika Serikat, di mana seorang alien humanoid bernama Klaatu mendarat di Washington D.C. dengan membawa sebuah pesan yang bisa mengubah takdir umat manusia.
Poster film ini memunculkan pertanyaan yang sulit dijawab oleh film tersebut seperti "mengapa robot pendamping Klaatu, Gort, sangat dominan di poster?", dan "kenapa ada kaki monyet yang menyerang bumi muncul begitu kita melihat poster tersebut?". Namun, ketika kita menonton filmnya, kita menemukan bahwa kedua pertanyaan ini tidak sepenuhnya dapat terjawab dalam cerita sebenarnya.
5. Friday the 13th Part VIII: Jason Takes Manhattan (1989)
IMDb
Dalam film horor series Friday the 13th, biasanya poster-poster ini menampilkan aktor Jason Voorhees menggunakan topeng hoki ikoniknya dalam berbagai bentuk. Namun, poster untuk film Friday the 13th Part VIII: Jason Takes Manhattan mendapat sorotan khusus.
Ada sesuatu yang membuatnya menarik antara perbedaan poster dan kenyataan filmnya. Meskipun judulnya berjanji bahwa Jason Voorhees akan "mengambil" Manhattan, kebanyakan adegan dalam film sebenarnya terjadi di kapal pesiar, dan kita baru melihat adegan di Manhattan setelah lebih dari satu jam film dimulai.
6. Ghoulies (1985)
IMDb
Film horor Ghoulies menceritakan perjalanan Johnathan Graves, yang setelah menerima warisan dari ayahnya dan ternyata pemimpin pemuja setan, mengadakan pesta dengan teman-temannya. Tanpa sengaja, mereka memanggil Ghoulies saat melakukan ritual misterius.
Ketika melihat poster film Ghoulies, sulit untuk percaya bahwa makhluk menyeramkan itu benar-benar berasal dari toilet. Namun, dalam kenyataannya, adegan tersebut hanya berlangsung sebentar dalam film dan tidak seseram yang tergambar dalam poster. Meskipun Ghoulie benar-benar muncul dari dalam toilet, hal itu hanya terjadi dalam beberapa detik dan tidak seperti yang terlihat di poster dengan pakaian lucu.
7. Happy Birthday to Me (1981)
IMDb
Poster film Happy Birthday to Me memang terlihat mencolok dengan gambar salah satu karakter yang ditusuk oleh shish kebab melalui mulutnya. Namun, kenyataannya, adegan ini hanya sebentar dalam film dan tidak seheboh yang terlihat di poster.
Poster tersebut mencoba memikat penonton dengan adegan dramatis itu, namun kematian yang ditampilkan sebenarnya bukanlah bagian utama dari plot film. Selain itu, karakter yang tertusuk dalam poster tidak sama dengan yang sebenarnya, dan informasi yang diberikan tak akurat.
8. The Happening (2008)
IMDb
The Happening, salah satu karya film dari sutradara M. Night Shyamalan, dikenal bukan hanya kritik negatifnya, tetapi juga karena poster yang menyesatkan yang sulit dipercaya. Poster film ini menjadi topik pembicaraan di kalangan penggemar film karena tidak mencerminkan isi sebenarnya dari cerita yang ditampilkan di layar.
Dalam poster tersebut, kita melihat gambar kota dengan gedung-gedung yang melengkung dan beberapa kertas beterbangan, yang tidak mencerminkan apa yang terjadi dalam film. Tidak ada pohon atau rumput yang terlihat di poster, padahal tanaman adalah fokus utama dalam alur cerita.
9. Frogs (1972)
IMDb
Frogs dalam film ini menampilkan amfibi tidak hanya menjadi bintang utama yang menakutkan, tetapi juga berbagai hewan lain seperti kadal, ular, aligator, kura-kura, tarantula, dan lintah yang ikut ambil bagian dalam serangan mematikan.
Poster film Frogs dapat menyesatkan sebagian penonton dengan menampilkan katak yang terlihat besar, mengerikan, dan haus darah manusia. Namun, kenyataan dalam film ini berbeda. Semua makhluk dalam film ini berukuran normal dan tidak ada yang berpotensi untuk menyerang manusia.
Gambar katak dengan tangan di mulutnya pada poster hanyalah trik visual yang menciptakan kesan palsu tentang isi film. Poster tersebut, meskipun menarik secara visual, tidak sepenuhnya mencerminkan apa yang sebenarnya ditampilkan dalam film.
10. Scream (1996)
IMDb
Film Scream mengisahkan petualangan remaja bernama Sidney Prescott, yang menjadi target seorang pembunuh berantai yang dikenal sebagai Ghostface.
Poster yang menyesatkan dari film Scream telah memicu diskusi hangat sejak pertama kali dirilis. Dengan wajah mencolok Drew Barrymore dalam poster, poster tersebut menciptakan kesan bahwa Barrymore adalah karakter utama dalam cerita. Ketika penonton menyaksikan film, mereka disuguhi dengan kejutan besar.
Meskipun Barrymore muncul dalam poster film ini, karakter yang diperankannya melalui Casey Becker sebenarnya akan terbunuh dalam adegan pembuka film ini sehingga waktu layarnya kurang dari 15 menit.
Poster dari film-film dengan genre horor di atas dianggap menyesatkan karena menampilkan gambar-gambar yang menciptakan harapan palsu tentang apa yang sebenarnya akan dilihat penonton dalam film tersebut. MG/Muflihati Chairunnisa
(tsa)