Panggung Pertama Pasca Nikah, Mahalini Gemetar Tampil di Java Jazz Festival 2024

Sabtu, 25 Mei 2024 - 22:28 WIB
loading...
Panggung Pertama Pasca...
Mahalini turut memeriahkan Java Jazz Festival 2024 hari kedua yang berlangsung di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Sabtu (25/5/2024). Foto/MPI/Ravie Mulia Wardani
A A A
JAKARTA - Mahalini turut memeriahkan Java Jazz Festival 2024 hari kedua yang berlangsung di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Sabtu (25/5/2024). Penyanyi 24 tahun itu tampil anggun mengenakan busana penuh warna dengan nuansa metalik yang memberi kesan mewah.

Mahalini membuka penampilannya lewat lagu Bawa Dia Kembali, Aku yang Salah, dan Melawan Restu. Di sela-sela aksi panggungnya, istri Rizky Febian itu mengaku takjub dengan antusiasme penonton.

"Ini stage kedua aku di Java Jazz. Excited banget bisa tampil lagi di sini. Nggak nyangka juga bisa ditonton kalian sebanyak ini," ujar Mahalini di atas panggung.



Saking kagum melihat animo para fans, Mahalini sempat merasa gugup sesaat sebelum naik panggung.

"Bahkan aku sampai gemetar tadi, terima kasih banyak semua," ucapnya.

Penyanyi jebolan Indonesian Idol musim ke-10 ini kemudian melanjutkan penampilannya lewat Bohongi Hati. Penonton ikut bernyanyi ketika intro lagu itu mulai dimainkan.

Ada kejutan di tengah penampilan sang penyanyi. Mahalini menampilkan kolaborasi di lagu Pecahkan Hati bersama Teddy Adittya.

"Kali ini saya bawa kolaborasi, penyanyi yang jadi idola saya. Lagu ini jarang banget saya bawakan," katanya.

Tak hanya itu, kolaborasi juga terjadi di lagu Buru Buru dan Sialan. Kali ini, Mahalini berduet dengan Ardian Khalif.

"Udah puas? Masih mau lagi?" tanya Mahalini seraya memberikan isyarat untuk berkolaborasi.

"Terima kasih semua sudah menyambut saya malam ini," tambahnya.

Di akhir penampilannya, penyanyi kelahiran Denpasar itu menutup aksi panggung dengan tiga lagu fenomenal berjudul Kisah Sempurna, Mati Matian, dan Sisa Rasa. Penonton pun makin histeris ketika menyaksikan sang idola bernyanyi dengan nada-nada tinggi yang spektakuler.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menghadirkan Karya-karya...
Menghadirkan Karya-karya Terbaik Musik Dangdut Tanah Air, Dangdut 24 Karat di MNCTV
MNCTV Rumahnya Musik...
MNCTV Rumahnya Musik Dangdut Hadirkan Program Terbaru: Dangdut 24 Karat Karaoke Dadakan
Belum Beruntung: Lagu...
Belum Beruntung: Lagu Batas Senja yang Merangkum Luka Cinta Anak Muda, Download Gratis Lagunya hanya di TREBEL!
Pendarra Ceritakan Makna...
Pendarra Ceritakan Makna Mendalam Dibalik Lagu Perjalanan Singkat, Download GRATIS Lagunya hanya di TREBEL!
Coachella 2025, Lisa...
Coachella 2025, Lisa BLACKPINK Curi Spotlight di Festival Musik Dunia
Persembahan Spesial...
Persembahan Spesial untuk Para Pecinta Musik Dangdut Tanah Air, Dangdut 24 Karat Hadir di MNCTV
Putri Nabila, Penyanyi...
Putri Nabila, Penyanyi Pendatang Baru di Dunia Musik POP dengan Segudang Talenta
Lagu Ed Sheeran Disebut...
Lagu Ed Sheeran Disebut Tidak Sehat untuk Otak, Merusak seperti Heroin
Dangdut 24 Karat: Persembahan...
Dangdut 24 Karat: Persembahan Spesial MNCTV untuk Pencinta Dangdut, Tayang 17 April 21.30 WIB
Rekomendasi
Kedubes Vatikan Bakal...
Kedubes Vatikan Bakal Dibuka Besok untuk Masyarakat yang Ingin Berkabung Paus Fransiskus
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
Berita Terkini
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
7 jam yang lalu
Rofiah Wujudkan Semangat...
Rofiah Wujudkan Semangat Kartini dengan Gerakkan Ekonomi Desa
7 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
8 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
8 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
8 jam yang lalu
Cahaya Manthovani Diganjar...
Cahaya Manthovani Diganjar Puspa Nawasena, Simbol Semangat Kartini Masa Kini
8 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved