Sinopsis Aku Mencintaimu Karena Allah 9 Juni 2024: Dimas Berhasil Culik Arsy

Minggu, 09 Juni 2024 - 15:15 WIB
loading...
Sinopsis Aku Mencintaimu...
Saksikan Layar Drama Aku Mencintaimu Karena Allah setiap hari pukul 19.15 WIB hanya di RCTI. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Arsy terbangun dari pingsannya dan merasa terkejut karena menyadari bahwa dia berada di tempat yang asing dengan tangan dan kaki terikat. Arsy menjadi panik ketika mengetahui bahwa Dimas juga ada di sana. Arsy benar-benar tidak menyangka bahwa Dimas masih hidup. Dimas mengungkapkan bahwa sebenarnya dia ingin mati, tetapi tidak pernah berhenti memikirkan Arsy. Arsy penasaran bagaimana Dimas bisa menculiknya.

Ternyata, Dimas telah mengintai Arsy secara diam-diam. Kemudian dengan cepat, Dimas membekap Arsy dengan saputangan yang telah diolesi obat bius. Arsy kemudian dimasukkan ke dalam sebuah kotak dan didorong keluar melalui pintu belakang, lalu dimasukkan ke dalam sebuah mobil hitam yang melaju menjauh dari tempat tersebut.

Dimas menjelaskan bahwa dia menculik Arsy karena dia telah mencintainya sejak lama dan menyayanginya lebih dari sekadar sahabat. Meskipun Arsy tidak mencintainya, Dimas yakin bahwa cinta bisa tumbuh seiring berjalannya waktu. Dimas meminta Arsy untuk melepaskan Raja, tetapi Arsy menolak. Hal ini membuat Dimas marah dan kesal. Arsy mencoba membujuk Dimas untuk melepaskannya, tetapi Dimas menegaskan bahwa dia tidak akan pernah melepaskan Arsy karena sekarang Arsy ada di tangannya.

Apakah yang akan dilakukan Dimas terhadap Arsy selanjutnya? Saksikan Layar Drama RCTI Aku Mencintaimu Karena Allah setiap hari pukul 19.15 WIB hanya di RCTI kanal digital 28 UHF (Jabodetabek). #LayarDramaRCTI #LayarDramaTerOKE

Nonton Layar Drama Indonesia di RCTI setiap hari mulai pukul 14.30 WIB hingga 23.30 WIB. Scan QR Code yang akan muncul di layar kaca dan dapatkan pulsa Rp50.000,- untuk 50 orang pertama di setiap segmennya setiap hari! Yuk buruan ikutan dan semoga kamu yang beruntung mendapatkan pulsa dari RCTI! Info lebih lanjut cek di Instagram @officialRCTI.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1181 seconds (0.1#10.140)