5 Penyebab Anak Tidak Tumbuh Tinggi, Tak Melulu Stunting

Selasa, 25 Juni 2024 - 23:00 WIB
loading...
A A A

3. Gangguan Hormonal


Hormon memainkan peran penting dalam pertumbuhan anak. Gangguan hormon dapat menghambat pertumbuhan normal. Hormon pertumbuhan (GH) sangat penting untuk pertumbuhan panjang tulang.

Sementara hormon tiroid mengatur metabolisme dan pertumbuhan. Insulin sendiri penting untuk metabolisme energi dan pertumbuhan. Jika anak menunjukkan tanda-tanda pertumbuhan yang terhambat, konsultasikan dengan dokter untuk pemeriksaan hormon.

4. Penyakit Kronis dan Infeksi


Penyakit kronis atau infeksi yang berkelanjutan dapat menghambat pertumbuhan anak. Seperti halnya gastrointestinal, gangguan seperti penyakit celiac atau penyakit Crohn dapat mempengaruhi penyerapan nutrisi.

Penyakit jantung, masalah jantung bisa memengaruhi aliran darah dan oksigen ke seluruh tubuh. Kemudian infeksi berulang atau sering, terutama di masa kanak-kanak, dapat menghambat pertumbuhan. Perawatan medis yang tepat dan pengelolaan penyakit kronis sangat penting untuk memastikan anak mendapatkan peluang terbaik untuk tumbuh tinggi.



5. Kurangnya Aktivitas Fisik dan Pola Tidur yang Buruk


Aktivitas fisik dan tidur yang cukup adalah dua faktor penting yang mendukung pertumbuhan anak. Olahraga dan aktivitas fisik merangsang pertumbuhan tulang dan otot.

Pertumbuhan sendiri terjadi sebagian besar selama tidur, terutama di fase tidur nyenyak. Hormon pertumbuhan dilepaskan saat anak tidur. Dorong anak untuk berolahraga secara teratur dan pastikan mereka mendapatkan tidur yang cukup setiap malam.
(dra)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1972 seconds (0.1#10.140)
pixels