Tak Hanya Selamatkan Nyawa Orang Lain, Donor Darah Tingkatkan Kesehatan

Selasa, 25 Juni 2024 - 15:15 WIB
loading...
Tak Hanya Selamatkan Nyawa Orang Lain, Donor Darah Tingkatkan Kesehatan
Foto: Doc. Istimewa
A A A
Selain bisa menyelamatkan nyawa orang lain, donor dari juga bisa meningkatkan kesehatan bagi diri sendiri. Secara fisik donor darah bisa meminimalisir penyakit jantung, mengurangi kekentalan darah dalam tubuh, menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh, serta dapat menurunkan kadar oksidan dengan cara meningkatkan kandungan antioksidan.

Donor darah juga baik secara mental. Bisa mengurangi stres, perasaan negatif, meningkatkan kesejahteraan emosi, dan menurunkan rasa terasingkan.

Berlatar hal ini, Rumahberkat.com menginisiasi menggelar acara donor darah terbesar di Mal Taman Anggrek dalam rangka memperingati Hari Donor Darah Sedunia (16/07). Acara yang di gelar pada Minggu, 16 Juni 2024, ini bertempat di Mal Taman Anggrek, Northwing Lantai 2.

Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, seperti Blood4life JKT, Rumah Sakit Kanker Dharmais, Mal Taman Anggrek, Amertha Warung Coffee, Ultra Voucher, dan Kipas-Kipas.

Acara yang mengusung tema "Setetes Darah, Sejuta Nyawa", acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya donor darah dalam membantu orang-orang yang membutuhkan darah dan tentunya yang paling utama bagi si pendonor darah.

Melalui kegiatan donor darah ini bermanfaat untuk membantu meminimalkan risiko kanker, stroke dan serangan jantung.

Selain itu, penyelenggara juga banyak menghadirkan Hadiah dari berbagai pihak di acara ini juga diberikan banyak merchandise dan fasilitas dari para pihak yang bekerjasama seperti Blood 4 Life JKT, Rumahberkat.com dan banyak pihak lainnya.

Tidak ketinggalan dengan Ultravoucher juga memberikan 100 voucher belanja sebesar Rp 50,000 untuk para pendonor darah. Amertha Warung Coffe turut serta memberikan makan siang tradisional sebanyak 150 orang.

Alhasil antusiasme pendonor darah terlihat jelas sejak pagi hari. Sejak pukul 10.00 WIB, para pendonor sudah mulai berdatangan ke lokasi acara, menunjukkan semangat yang tinggi untuk ikut serta dalam kegiatan kemanusiaan ini. Salah satu pendonor, Rina (30), mengungkapkan rasa bahagianya bisa berpartisipasi dalam acara ini.

"Saya merasa senang bisa membantu sesama melalui donor darah. Semoga setetes darah yang saya sumbangkan bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan," ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0929 seconds (0.1#10.140)
pixels