Ruben Onsu Hadirkan Karyawan sebagai Saksi di Sidang Cerai dengan Sarwendah
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ruben Onsu menghadirkan dua saksi di sidang cerai dengan Sarwendah. Sidang dengan agenda keterangan saksi ini digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada hari ini, Selasa (20/8/2024).
Adapun dua orang saksi yang dihadirkan Ruben Onsu dalam sidang cerainya dengan Sarwendah merupakan karyawan yang bekerja di rumahnya.
Salah satu kuasa hukum Ruben, Tiara Oktavia mengatakan bahwa kedua saksi yang dihadirkan pihaknya terdiri dari satu laki-laki dan satu perempuan. Namun identitas mereka belum diungkap.
Foto/Ravie Mulia Wardani
"Hari ini agendanya keterangan saksi dari pak Ruben. Ada dua orang saksi ya," kata Tiara di PN Jakarta Selatan.
"Mereka karyawan di rumah Ruben, dua orang," tambahnya.
Tiara mengungkapkan bahwa kedua saksi tersebut diharapkan memberikan keterangan mengenai keseharian rumah tangga Ruben dan Sarwendah. Meski demikian, ayah Betrand Peto Putra Onsu ini absen dalam sidang cerainya.
Namun, Tiara tidak dapat menjelaskan lebih lanjut mengenai alasan ketidakhadiran kliennya dalam persidangan kali ini.
"(Alasan Ruben Onsu tidak hadir sidang cerai) saya juga nggak tahu ya," tandasnya.
Adapun dua orang saksi yang dihadirkan Ruben Onsu dalam sidang cerainya dengan Sarwendah merupakan karyawan yang bekerja di rumahnya.
Salah satu kuasa hukum Ruben, Tiara Oktavia mengatakan bahwa kedua saksi yang dihadirkan pihaknya terdiri dari satu laki-laki dan satu perempuan. Namun identitas mereka belum diungkap.
Foto/Ravie Mulia Wardani
"Hari ini agendanya keterangan saksi dari pak Ruben. Ada dua orang saksi ya," kata Tiara di PN Jakarta Selatan.
"Mereka karyawan di rumah Ruben, dua orang," tambahnya.
Tiara mengungkapkan bahwa kedua saksi tersebut diharapkan memberikan keterangan mengenai keseharian rumah tangga Ruben dan Sarwendah. Meski demikian, ayah Betrand Peto Putra Onsu ini absen dalam sidang cerainya.
Namun, Tiara tidak dapat menjelaskan lebih lanjut mengenai alasan ketidakhadiran kliennya dalam persidangan kali ini.
"(Alasan Ruben Onsu tidak hadir sidang cerai) saya juga nggak tahu ya," tandasnya.
(dra)